Setelah Libur Panjang, Siswa SD hingga SMA Kembali Masuk Sekolah 9 April 2025 — Catat Jadwal Libur Nasional Berikutnya!

UMUM127 Dilihat

KBK.News,JAKARTA – Setelah menikmati libur panjang Ramadan dan Idul Fitri 1446 H sejak 21 Maret, siswa SD, SMP, dan SMA di seluruh Indonesia mulai kembali ke sekolah pada Rabu, 9 April 2025. Libur ini mengacu pada Surat Edaran Bersama Tiga Menteri terkait pembelajaran selama Ramadan.

Namun, tidak semua sekolah langsung aktif pada 9 April. Beberapa satuan pendidikan seperti MAN Insan Cendekia Pekalongan, serta beberapa sekolah swasta di Depok, Jakarta, Malang, dan Surabaya, menetapkan jadwal masuk pada Senin, 14 April 2025.

Rincian Libur Sebelumnya:

Libur dimulai: Jumat, 21 Maret 2025

Berakhir: Selasa, 8 April 2025

Masuk kembali: Rabu, 9 April 2025 (sebagian sekolah)

Atau: Senin, 14 April 2025 (beberapa sekolah swasta/daerah tertentu)

Jadwal Libur Nasional dan Cuti Bersama Mendatang (April–Desember 2025): Meskipun libur panjang baru saja berakhir, siswa masih akan menikmati sejumlah hari libur nasional dan cuti bersama yang telah ditetapkan dalam SKB Tiga Menteri:

Jumat, 18 April 2025 – Wafat Yesus Kristus

Minggu, 20 April 2025 – Hari Paskah

Kamis, 1 Mei 2025 – Hari Buruh Internasional

Senin, 12 Mei 2025 – Hari Raya Waisak 2569 BE

Kamis, 29 Mei 2025 – Kenaikan Yesus Kristus

Jumat, 6 Juni 2025 – Idul Adha 1446 H

Jumat, 27 Juni 2025 – 1 Muharam 1447 H / Tahun Baru Islam

Minggu, 17 Agustus 2025 – HUT Kemerdekaan RI

Jumat, 5 September 2025 – Maulid Nabi Muhammad SAW

Kamis, 25 Desember 2025 – Hari Raya Natal

Setelah libur panjang Ramadan dan Lebaran, aktivitas sekolah kembali berjalan.

Namun para siswa tak perlu khawatir—seumlah hari libur nasional di depan mata siap menjadi waktu istirahat dan refreshing berikutnya.

Penulis*/ Editor : Iyus

 

About Post Author