KBK News, BANJARMASIN– Kembalinya Universitas Lambung Mangkurat (ULM) meraih status akreditasi “Unggul” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) disambut hangat oleh berbagai kalangan, termasuk Forum Kerukunan dan Pemerhati Warga Kalimantan (FKPWK).

Ketua FKPWK, Advokat H. Rachmat Fadillah, S.H., M.H., menyatakan bahwa capaian tersebut merupakan bukti keseriusan ULM dalam menjaga standar pendidikan tinggi yang berkualitas. “Kembalinya akreditasi unggul adalah langkah maju yang patut diapresiasi.

Ini menunjukkan kesungguhan ULM dalam membenahi diri,” ujar Rachmat Fadillah

Advokat dari Dewan Pengacara Reformasi Indonesia (De-PARI) dan pernah menjabat sebagai perwira menengah di Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Kalimantan Selatan ini menegaskan bahwa keberhasilan ULM ini perlu dijaga agar menjadi inspirasi bagi perguruan tinggi lain di wilayah Kalimantan.

BACA JUGA :  Pj. Bupati dan Walikota di Kalsel Selesai Bertugas, FKPWK Dorong Audit Kinerja dan Kebijakan

Sementara itu, Pembina FKPWK, H. Junaidi, turut menyampaikan ucapan selamat dan berharap ULM terus mempertahankan kualitasnya. “Akreditasi Unggul bukan hanya simbol, tapi tanggung jawab. Kita harap ULM tetap jadi tonggak pendidikan di Banua,” ucapnya.

Seperti diberitakan, status “Unggul” ULM kembali diperoleh berdasarkan SK BAN-PT Nomor: 2171/SK/BAN-PT/Ak/PT/IV/2025. Sebelumnya, ULM sempat kehilangan status tersebut namun berhasil bangkit setelah reakreditasi yang berlangsung sejak Oktober 2024 dan asesmen lapangan pada Februari 2025.

Rektor ULM, Prof. Ahmad Alim Bachri, menyatakan rasa syukur dan menekankan bahwa pencapaian ini adalah buah dari kerja keras seluruh civitas akademika.