Diduga Dibakar, Api Mengamuk di Belitung Selatan Banjarmasin
KBK.News, BANJARMASIN — Warga Jalan Belitung Laut Gang Rundun, Kelurahan Belitung Selatan, Kecamatan Banjarmasin Barat, digegerkan oleh kebakaran yang melanda pemukiman mereka, Minggu (2/11/2025) malam sekitar pukul 20.00 Wita.
Kebakaran yang terjadi tak lama setelah waktu salat Isya itu membuat warga panik dan berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri serta barang berharga.
Sejumlah relawan pemadam kebakaran pun langsung berdatangan ke lokasi dengan menurunkan unit pemadam dari berbagai posko.
Lantaran api berkobar cukup besar dan menjalar cepat, beberapa warga tampak mengevakuasi sepeda motor mereka ke tempat aman agar tak ikut terbakar.
Usai api berhasil dipadamkan, muncul dugaan adanya unsur kesengajaan di balik peristiwa tersebut. “Pelakunya yang diduga membakar masih dicari. Info dari warga, penghuni rumah yang diduga membakar memang jarang bergaul dan langsung menghilang setelah kejadian,” ujar salah satu relawan di lokasi.
Informasi serupa juga ramai beredar di media sosial.
Warga menduga, penghuni rumah yang menjadi titik awal kebakaran adalah seseorang yang diduga mengalami gangguan jiwa (ODGJ).
“Pelaku terlihat memakai baju hitam dan celana pendek hitam, sempat terlihat membawa jeriken dan masuk ke gang,” tulis seorang netizen yang enggan disebutkan namanya.
