MARTAPURA – Usulan perbaikan jalan dan drainase di Kelurahan Pasayangan Martapura sudah di masukan Wakil Ketua DPRD Banjar Akhmad Zacky Hafizie saat reses dan masuk di APBD, Kamis (17/2/2022).
Wakil Ketua DPRD Banjar Akhmad Zacky Hafizie klarifikasi tudingan terhadap anggota DPRD Banjar tidak turun serap aspirasi saat reses. Hal ini ia sampaikan menyusul beredarnya spanduk sindiran yang menuntut perbaikan jalan dan drainase di Jln Pangeran Abdurrahman, Pasayangan Martapura.
Politisi PPP Kabupaten Banjar ini menegaskan, usulan perbaikan jalan dan drainase di lokasi tersebut sudah diserapnya saat melakukan reses. Kemudian sudah menjadi Pokir dan disampaikan kepada Dinas PUPR Kabupaten Banjar, serta disetujui.
“Satu Oktober 2021 saya reses disitu dan mengumpulkan RT, RW yang ada di lingkungan situ. Hasil reses itu dimasukkan dalam pokok-pokok pikiran (Pokir) dan sudah saya masukan itu,” jelasnya, sambil memperlihatkan bukti reses, Kamis (17/2/2022).
Keterangan lengkap Wakil Ketua DPRD Banjar Akhmad Zacky Hafizie ada di video dibawah ini ! 👇