Akibat banjir sebagian warga Kota Banjarbaru dari Lianganggang Pangayuan dan Landasan Ulin Timur Terpaksa Mengungsi, Sebab Rumah Terendam Air, Rabu (13/1/2021).
Curah hujan yang cukup tinggi membuat sejumlah daerah di Kalimantan Selatan dilanda banjir. Hal ini juga terjadi di Kota Banjarbaru, terutama untuk wilayah Kecamatan Cempaka, Lianganggang dan Landasan Ulin Timur.
Anggota DPRD Kota Banjarbaru, Emi Lasari turun menyampaikan, sebagian warga korban banjir di Landasan Ulin Timur dan Lianganggang mengungsi. Mereka untuk sementara mengungsi ketempat yang lebih tinggi dan aman dari banjir.
” Warga Banjarbaru korban banjir ini sementara mengungsi di Kantor Kelurahan Ulin Timur yang lama dan jumlahnya sebanyak sekitar 90 jiwa,” jelasnya.
Ketua DPD PAN Kota Banjarbaru ini mengatakan, bahwa ia telah menghubungi BPBD Kota Banjarbaru untuk bantuan dan penanggulangan bencana banjir. Sejumlah donatur sudah mulai menyalurkan bantuan kepada para korban banjir di lokasi pengungsian.
Untuk dapur umum, kata Emi Lasari, sudah mulai dibangun oleh para relawan dan pihak kelurahan.
“Alhamdulillah saya ada rejeki untuk membantu korban banjir dengan menyalurkan bantuan untuk keperluan anak-anak seperti susu, popok. Selanjutnya juga uang untuk lauk pauk serta nasi bungkus,” pungkas Emi Lasari.