Site icon Kantor Berita Kalimantan

Aksi Mahasiswa Tolak Pelemahan KPK Semakin Kuat Di Kalsel

Aksi Tolak pelemahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Banjarmasin, Kalimantan Selatan terus Diteriakan mahasiswa Didepan Gedung Wakil Rakyat DPRD Kalsel, Kamis (1/7/2021).

Gabungan mahasiswa dari aliansi BEM se-Kalsel menggelar aksi unjuk rasa menyampaikan aspirasi mereka yang menolak pelemahan KPK. Aksi yang digelar depan Gedung DPRD Kalsel, Jalan Lambung Mangkurat Banjarmasin

Para mahasiswa ini mendesak para wakil rakyat di DPRD Kalsel untuk menyampaikan pesan mereka kepada Presiden Joko Widodo menerima aspirasi dan angkat suara menolak pelemahan KPK.

Selain itu juga mendesak agar Ketua KPK, Firli Bahuri segera memenuhi panggilan Komnas HAM terkait skandal pemecatan pegawai KPK berdalih tidak lulus Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). Bahkan para Pengunjuk Rasa didalam tuntutannya juga mendesak agar Presiden memberhentikan, Firli Bahuri.

Kemudian dalam tuntutannya para mahasiswa ini juga mendesak Presiden Joko Widodo untuk memberhentikan Kepala BKN atas kekeliruan yang terjadi dalam proses TWK.

Exit mobile version