Site icon Kantor Berita Kalimantan

APAKAH KPU DAN PANWASLU TERPILIH BERKUALITAS SERTA PUNYA INTEGRITAS?

Kalau kita ingin melihat dan menikmati pertandingan sepak bola yang berkualitas liihat saja bagaimana pertandingan sepak bola kelas dunia yang diperlihatkan liga elit dunia seperti liga inggris dan liga spanyol. Tidak ada pengaturan skor pertandingan wasit yang tegas dan kredible penonton yang cukup sportif dan lainnya. 

Hal tersebut juga bisa kita analogikan dengan Pemilu di Indonesia  kalau ingin berkualitas penyelenggaranya juga harus orang yang berkualitas penuh integritas dan dengan moralitas yang tidak diragukan lagi dalam netralitasnya. Penyelenggara dalam hal ini yang kita maksud adalah Komisi Pemilihan umum/KPU,  Sedangkan wasit kita analogikan sebagai  Panitia Pengawas Pemilu/Panwaslu .
Namun yang menjadi pertanyaan apakah rekruitmen calon anggota KPU atau Panwaslu yang terpilih memiliki kriteria berkualitas seperti yang kita maksud. Jawabnya bisa ya dan bisa tidak ! Sebab banyak dugaan jika yang terpilih adalah orang – orang titipan. Ada yang menduga titipan partai politik ada juga yang menduga bahwa yang terpilih adalah titipan tokoh  masyarakat, pejabat dll.
Untuk bisa menilai tersebut silakan baca jejak rekam mereka selama ini, condong agak kemana? Janji, Komitmen atau jika ada fakta integritas mereka bisa Terukur atau tidak dalam setiap gerak gerik mereka sehari …
Exit mobile version