MARTAPURA – Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Kabupaten Banjar melaksanakan buka puasa bersama, sekaligus musyawarah untuk persiapan kepengurusan Askab PSSI Banjar Periode 2023-2027, Rabu (12/4/2023).
Musyawarah yang diselenggarakan di salah satu rumah makan di Martapura tersebut, dipimpin langsung oleh Ketua Askab PSSI Kabupaten Banjar Periode 2019-2023 Gusti Abdurachman, dan juga dihadiri oleh Wakil Ketua Askab PSSI Banjar Syarkawi.
Gusti Abdurachman menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan persiapan pihaknya untuk pembentukan kepengurusan Askab PSSI Kabupaten Banjar periode 2023-2027.
” Askab PSSI Banjar ini harus bisa berprestasi di tingkat provinsi Kalimantan Selatan, bahkan di tingkat nasional, jadi kedepan kita akan mencari bibit-bibit pemain yang unggul,” ujar Gusti Abdurachman yang biasa disapa Antung Aman.
Antung Aman mengatakan pihaknya akan mengadakan seleksi-seleksi antar klub supaya bisa menggali pemain-pemain terbaik yang ada di beberapa klub di Kabupaten Banjar.
” Jadi kita kedepan akan membentuk tim pemandu bakat , jadi nanti akan ada turnamen yang mana pemain terbaiknya akan kita ambil, dan untuk saat ini ada 23 klub yang aktif di Kabupaten Banjar,” sebutnya.
Dirinya merasa saat ini masih banyak kekurangan di Askab PSSI Banjar, sehingga di kepengurusan periode berikutnya diharapkan Askab PSSI Banjar bisa membawa nama baik Kabupaten Banjar.
” Kami melihat banyak kekurangan di periode sebelumnya, seperti pembiyaan pelatih dan wasit tidak ada, tentunya kedepan kami mengharapkan pelatih dan wasit akan ada biayanya,” harapnya.
Hal senada juga dikatakan oleh Supiansyah Darham selaku Bagian Hukum Askab PSSI Kabupaten Banjar, dirinya menyebutkan kurangnya pendanaan dan pembinaan membuat sepakbola di Kabupaten Banjar sulit berkembang.
” Yang pasti kendala di Askab PSSI Banjar ini adalah kurang pendanaan dan pembinaan, semoga nanti di periode berikutnya masalah ini bisa teratasi,” pungkasnya.