Penulis: admin

Redaktur KBK.NEWS

KBK.NEWS MARTAPURA – Paslon Bupati Banjar nomor urut 2 yang terkenal dengan jargon “Urang Banjar” H Syaifullah Tamliha – Habib Ahmad Bahasyim ikut meriahkan Hari Santri Nasional di RTH Ratu Zalecha Martapura, Selasa (22/10/2024). Calon Bupati Banjar H Syaifullah Tamliha yang juga merupakan tokoh Nahdlatul Ulama (NU) bersama para tokoh dan pengurus Nu di Kabupaten Banjar menghadiri Peringatan Hari Santri Nasional di Kota Martapura. Menurut Tamliha, lahirnya Hari Santri Nasional di Indonesia tidak terlepas dari peran besar para santri dan ulama pesantren dalam memperjuangkan serta mempertahankan kemerdekaan Indonesia. ” Para santri dalam sejarah perjuangan Indonesia telah melawan penindasan dan penjajahan.…

Read More

KBK.NEWS SINGKAWANG KALBAR – Dojo Kota Singkawang keluar sebagai juara pada Kejurda Shorinji Kempo antar Dojo se – Kalimantan Barat. Kejuaraan Daerah (Kejurda) Shorinji Kempo antar Dojo se-Kalimantan Barat (Kalbar ) di Lapangan Basket Indoor STIE Mulia Singkawang resmi ditutup Pj Wali Kota Singkawang, Sumastro, Sabtu (19/10/2024). Dojo Singkawang pada Kejurda ini  berhasil meraih peringkat pertama pada 3 Nomor Embu (Pertarungan), yakni Embu pasangan Putra Remaja, Embu Pasangan Putra Junior, dan Tandoku Ken Beregu Putra. Dalam sambutannya Pj. Wali Kota Singkawang, Sumastro menyampaikan rasa bangga setelah menyaksikan semangat dan sportivitas para kensi (atlet kempo). “Saya bangga dan merasa terhormat bisa…

Read More

KBK.NEWS JAKARTA – Tokoh pemuda Martapura yang juga mantan Ketua DPRD Kabupaten Banjar H Muhammad Rofiqi ditempatkan di komisi elit di Komisi III DPR RI, Selasa (22/10/2024). H Muhammad Rofiqi mendapatkan kepercayaan dari Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Presiden RI, Prabowo Subianto untuk menempati komisi elit di DPR RI, yakni Komisi III dan juga anggota Baleg. Penempatan dan penugasan H Muhammad Rofiqi di Komisi III DPR RI tertuang dalam surat dari Fraksi Partai Gerindra Nomor : A. 117/F.P-GERINDRA/DPRRI/X/2024. “Alhamdulillah saya diberi kepercayaan dan penugasan oleh Fraksi Partai Gerindra di Komisi III DPR RI yang membidangi hukum,” jelas Ketua DPRD…

Read More

KBK.NEWS JAKARTA – Visi dan Misi Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang memperkuat iklim politik lebih bersih dan bebas dari praktik koruptif disambut baik KPK. KPK menyambut baik rencana penguatan sistem pendanaan dan pembiayaan politik yang lebih independen dan transparan, serta upaya mencegah korupsi dalam menjaga keberlangsungan demokrasi. Langkah ini sejalan dengan visi reformasi politik yang diusung oleh Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang bertujuan menciptakan iklim politik yang lebih bersih dan bebas dari praktik koruptif. Ketua KPK, Nawawi Pomolango, menyampaikan harapannya agar reformasi hukum yang dijanjikan dapat diwujudkan secara nyata, terutama…

Read More

KBK.NEWS BANJARBARU KALSEL – Koalisi Masyarakat Sipil menolak dengan tegas Hanif Faisal Nurrofiq ditunjuk sebagai Menteri Lingkungan Hidup (LH) yang sekaligus menjadi  Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup, Selasa (22/10/2024). Penunjukan Hanif Faisol Nurrofiq sebagai Menteri LH menuai kontroversi, terutama terkait dengan rekam jejaknya di sektor lingkungan yang dinilai oleh Koalisi Masyarakat Sipil tanpa komitmen. Tanpa Kontribusi dan Tidak Berpihak pada Masyarakat Adat Dalam rilisnya Koalisi Masyarakat Sipil menyatakan, Hanif, yang pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Kehutanan Kalimantan Selatan pada 2016, dikenal kontroversial. Karena Hanif menyangkal eksistensi Masyarakat Adat di Pegunungan Meratus Saat menjabat sebagai Direktur Jenderal Penataan Kawasan dan Tata Lingkungan…

Read More

KBK.NEWS JAKARTA – Menteri Pariwisata, Widiyanti Putri Wardhana menegaskan optimis dapat mempercepat pertumbuhan sektor pariwisata sebagai penggerak utama ekonomi nasional. “Saya optimistis dengan pondasi yang kuat dan strategi kita mampu mempercepat pertumbuhan sektor pariwisata sebagai motor penggerak ekonomi yang inklusif, berkelanjutan, dan mendunia. Indonesia adalah ‘paradise on earth’, dan kita pasti bisa mencapainya,” beber  Widiyanti dalam sambutannya, Senin (21/10/2024). Pernyataan tersebut disampaikan Menpar Widiyanti Putri pada Serah Terima Jabatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) periode 2020-2024 dari Sandiaga Salahuddin Uno kepada dirinya serta Menteri Ekonomi Kreatif, Teuku Riefky Harsya, di Balairung Susilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta, pada Senin (21/10/2024). “Kita…

Read More

KBK.NEWS JAKARTA – Setelah 2 pekan OTT KPK di Kalsel dan menetapkan Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor tersangka, namun hingga saat ini belum ada perkembangan berarti, bahkan KPK menuai kritik tajam Pakar Hukum Tata Negara, Denny Indrayana, Senin (21/10/2024). Setelah 2 pekan operasi tangkap tangan (OTT) KPK di Kalsel dan bahkan menetapkan Gubernur Kalsel H Sabirin Noor sebagai tersangka. Hanya, saja dalam OTT ini Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor tidak termasuk orang yang berhasil ditangkap dan diamankan oleh KPK. Dalam jumpa pers KPK yang digelar di Gedung Merah Putih menyebutkan, bahwa Gubernur Kalsel Sahbirin Noor sudah ditetapkan sebagai tersangka, namun…

Read More

KBK NEWS JAKARTA – Setelah dilantik Presiden Prabowo Subianto,  Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi), Meutya Hafid menegaskan ia siap memerangi judi online dan pinjaman online ilegal, Senin (21/10/2024). Penegasan Meutya Hafid tersebut ungkapnya sebagai bentuk menyerap banyaknya aspirasi masyarakat selama ia menjadi anggota Komisi I DPR RI. ” Banyak aspirasi masyarakat tentang  keamanan digital, yang menjadi perhatian serius. Selain itu, perang melawan judi online dan pinjol ilegal juga akan menjadi prioritas utama,” tegas Meutya Hafid, Menkomdigi di kantornya, Jakarta, pada Senin (21/10/2024). Pembangunan keamanan digital merupakan salah satu aspirasi yang diamanatkan kepada Meutya selama menjabat sebagai Ketua Komisi I DPR…

Read More

KBK.NEWS PONTIANAK KALBAR –  Lebih 33 ribu peserta tari jepin meriahkan Hari Jadi ke – 253 Kota Pontianak, Kalimantan Barat ( Kalbar) dan jumlah peserta ini memecahkan rekor MURI, Senin (21/10/2024). Lebih dari 33 ribu peserta  tumpah ruah di sepanjang Jalan Ahmad Yani Pontianak mengikuti Tari Jepin Massal 2024, Minggu pagi (20/10/2024). Tarian ini sekaligus memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) dengan peserta terbanyak di perayaan Hari Jadi ke-253 Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat Harisson bersama Pj Ketua TP PKK Windy Prihastari Harisson, menerima penyerahan  piagam dan medali pemecahan rekor MURI dari Direktur Operasional MURI Yusuf…

Read More

KBK.NEWS TARAKAN – Peserta dan penyelenggara Pilkada Kalimantan Utara (Kaltara) menggelar Deklarasi Damai 2024 di Stadion Datu Adil, Tarakan. Deklarasi Damai Pilkada Kaltara 2024 ini dihadiri Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kaltara, Abdul Jalil yang mewakili Pjs. Gubernur Kaltara Togap Simangunsong, Tarakan, Minggu (20/10/2024). Acara ini menjadi bagian penting dalam rangka mendukung pemilu yang kondusif, damai, dan berintegritas di Kaltara. Deklarasi juga dihadiri oleh Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, SE, M.Si., Ketua Bawaslu Kaltara Rustam Akif, Ketua KPU Kaltara Hariyadi Hamid, serta jajaran forkopimda Kota Tarakan. “Kami dari Kesbangpol berkomitmen penuh untuk mendukung Pilkada…

Read More