KBK.NEWS, BANJARMASIN – Kasus dugaan penggelembungan dengan selisih 5 suara di internal caleg Partai Nasdem Dapil 4 DPRD Kabupaten Banjar disidangkan Bawaslu, Selasa (19/3/2024). Laporan Hj Sri Muliana calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Banjar Dapil 4 atas dugaan penggelembungan perolehan suara rekan sesama caleg Nasdem M.Norhosain disidangkan Bawaslu Kabupaten Banjar. Sidang digelar Bawaslu Kabupaten Banjar di Aula Bawaslu Provinsi Kalsel di Banjarmasin, Senin (18/3/2024) sore. Disidangkannya kasus dugaan penggelembungan perolehan suara pemilu 2024 antar caleg Nasdem di Dapil 4 Banjar ini dibenarkan Komisioner Bawaslu Kabupaten Banjar Muhammad Syahrial Fitri. ” Ya kami tadi sore telah menyidangkan kasus tersebut. Disidang…
Penulis: admin
KBK.NEWS, BANJARMASIN – Bawaslu Kabupaten Banjar menggelar sidang dugaan pelanggaran administrasi dilakukan oleh PPK di 5 kecamatan terkait selisih suara yang dilaporkan caleg DPR RI dari Partai Demokrat, Senin (18/3/2024). Menindaklanjuti laporan dari Partai Demokrat atas kasus dugaan pelanggaran yang dilakukan 5 PPK di 5 kecamatan di Kabupaten Banjar, Bawaslu Banjar menggelar sidang di Aula Bawaslu Kalsel di Banjarmasin. Pada sidang dugaan pelanggaran administrasi yang berdampak pada selisih suara yang merugikan caleg DPR RI Dapil Kalimantan Selatan 1 dari Partai Demokrat, Hj Rizki Niraz Anggraini. Sidang ini Bawaslu Banjar menghadirkan 5 PPK dari 5 kecamatan, yakni dari Kecamatan Astambul, Gambut,…
KBK.NEWS, MARTAPURA – Dua anggota DPRD Kabupaten Banjar rela di PAW karena pindah partai dari Golkar ke Gerindra agar bisa mendapat peluang ikut pemilu 2024 dan ternyata tetap berhasil meraih kursi, Jumat (15/3/2024). Pemilu 2024 telah banyak membuat kejutan untuk perolehan suara dan kursi di DPRD Kabupaten Banjar. Sejumlah petahana berguguran dan gagal meraih kursi akibat ketatnya persaingan antara partai politik, bahkan di internal partai. Menarik untuk dicermati, ada 2 anggota DPRD Kabupaten Banjar dari Partai Golkar yang rela lompat partai ke Gerindra dan PAW (pergantian antar waktu) agar tetap bisa mengikuti pemilu 2024. Hal tersebut dilakukan agar peluang yang…
KBK.NEWS, SAMARINDA – Koalisi Masyarakat Kalimantan Timur (Kaltim) menolak tegas pengusiran paksa masyarakat lokal dan adat untuk pembangunan Ibukota Nasional (IKN) Nusantara, Kamis (14/3/2024). Ancaman Badan Otorita IKN Pada masyarakat lokal dan masyarakat adat di kawasan IKN Terjadi, pada Tanggal 4 Maret 2024, Deputi Bidang Pengendalian Pembangunan Otorita Ibu Kota Nusantara mengeluarkan Surat Nomor : 179/DPP/OIKN/III/2024. Perihal Undangan arahan atas Pelanggaran Pembangunan yang Tidak Berijin dan atau Tidak Sesuai dengan Tata Ruang IKN. Dalam surat tersebut dinyatakan bahwa berdasarkan hasil identifikasi yang dilakukan Tim Gabungan Penertiban Bangunan Tidak Berizin pada bulan Oktober 2023 dan tidak sesuai dengan Tata Ruang yang…
KBK.NEWS, MARTAPURA – Ketua DPRD Kabupaten Banjar H Muhammad Rofiqi melirik dan bakal menggandeng tokoh dari wilayah Gambut Raya untuk berpasangan maju di Pilkada Kabupaten Banjar 2024 , Rabu (13/3/2024). Pasca mengikuti pemilu 2024 dan terpilih sebagai Caleg DPR RI dari Dapil Kalimantan 1, H Muhammad Rofiqi bersiap untuk maju di Pilkada Kabupaten Banjar. Hal itu ia sampaikan kepada sejumlah awak media di Martapura. Informasi terbaru H Muhammad Rofiqi yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Banjar ini menyatakan, bahwa untuk maju sebagai bakal calon Bupati Banjar ia perlu pendamping sebagai bakal calon wakil bupati. Karena itu ia kini menjalin…
KBK.NEWS, JAKARTA – Tidak dibahas di pleno rekapitulasi perhitungan suara di tingkat KPU Kabupaten Banjar dan KPU Kalsel, KPU RI mendapat keberatan dari saksi Partai Demokrat adanya perbedaan hasil antara C1 dan D1 hasil, Selasa (12/3/2024). Rapat pleno rekapitulasi perhitungan dan perolehan suara pemilu 2024 tingkat nasional digelar oleh KPU RI di Jakarta, Selasa (12/3/2024). Pada giliran pembacaan hasil pleno KPU Kalsel, adanya keberatan dari saksi Partai Demokrat. Padahal sebelumnya keberatan Partai Demokrat ini tidak dibahas di pleno ditingkatkan KPU Kabupaten Banjar dan KPU Provinsi Kalsel. Saksi Partai Demokrat, Andi Nurpati menyampaikan keberatan atas hasil D1 caleg DPR RI di…
KBK.NEWS, BANJARMASIN – Babak baru kasus dugaan penipuan berkedok investasi bahan bakar minyak (BBM) jenis solar untuk pertambangan batu bara, karena para korban tempuh jalur hukum melaporkannya ke Ditreskrimum Polda Kalsel, Selasa (12/3/2024). Direktorat Reserse dan Kriminal Umum (Ditreskrimun) Polda Kalimantan Selatan menerima laporan kasus dugaan penipuan berkedok investasi BBM jenis solar. Laporan disampaikan para korban melalui kuasa hukum mereka, Ilham Fikri, Minggu (10/3/2024). Menurut Ilham Fikri, ia mewakili 17 orang korban yang mengalami kerugian sekitar Rp miliar melaporkan FN seorang istri polisi atas dugaan penipuan berkedok investasi tersebut ke Ditreskrimun Polda Kalsel. “Untuk kerugian sementara yang dialami 17 orang…
KBK.NEWS, BANJARMASIN – Saat mengamati hilal di Banjarmasin, Kakanwil Kemenag Kalsel H Muhammad Thamrin bersama tim tidak melihat hilal yang cukup untuk penentuan awal puasa Ramadan 1445 H, Senin (10/3/2024) petang. Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Kalimantan Selatan, H Muhammad Thamrin bersama tim melakukan pemantauan untuk melihat bulan (Hilal) awal masuknya bulan Ramadan 1445 H. Pemantauan untuk melihat hilal kali ini dilakukan dari puncak Hotel Zuri Express Jalan A. Yani Km 6 Banjarmasin. Menurut Thamrin dalam pengamatannya hilal tidak terlihat, karena hanya 2 derajat, dan pengamatan tertutup awan yang cukup tebal. “ Pengamatan kami posisi hilal di bawah…
KBK.NEWS, MARTAPURA – Menggelembungnya 15 ribu suara caleg PSI untuk DPR RI Pemilu 2024 di Kabupaten Banjar mendapat penjelasan KPU, tetapi belum ada dari Bawaslu Kabupaten Banjar, Minggu (10/3/2024). Meski sudah dikoreksi, tetapi terjadinya dugaan penggelembungan perolehan suara caleg Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DPR RI di Kabupaten Banjar dari 2.681 menjadi 17.663 menjadi perhatian luas publik. Kenaikan perolehan suara PSI dari yang seharusnya jumlah sekitar 15 ribu suara. Menggelembungnya perolehan suara PSI terungkap saat Komisioner KPU Kabupaten Banjar Abdul Muthalib atau Aziez membacakan perolehan suara caleg DPR RI Dapil Kalimantan Selatan 1 di tingkat Provinsi Kalsel, Kamis (7/3/2024) malam. Aziez…
KBK.NEWS, BANJARMASIN – Inilah 55 caleg DPRD Provinsi Kalimantan Selatan terpilih berdasarkan hasil pleno rekapitulasi penghitungan dan perolehan suara pemilu 2024 yang digelar KPU Kalsel di Banjarmasin, Sabtu (9/3/2024). Hasil pleno rekapitulasi penghitungan dan perolehan suara yang digelar KPU Provinsi Kalimantan Selatan telah memperlihatkan perolehan setiap peserta Pemilu 2024. Untuk perolehan suara para caleg DPRD Kalsel di Pemilu 2024 telah disampaikan KPU, sehingga terpilih 55 orang yang akan menduduki kursi DPRD Kalimantan Selatan berdasarkan perolehan suara terbanyak. Hasil Pemilu 2024 untuk DPRD Kalimantan Selatan menempatkan Partai Golkar di peringkat pertama dengan meraih 13 kursi. Peringkat kedua Partai Nasdem dengan 10…