KBK.NEWS, BANJARMASIN -Regulasi yang melindungi jurnalis perempuan dari kekerasan berbasis gender online (KBGO) masih sangat minim bahan diskusi AJI Balikpapan Biro Banjarmasin bersama Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI). Perkembangan dunia digital berbasis online mempunyai dampak positif dan negatif, hal tersebut juga dirasakan para jurnalis perempuan. Misalnya kekerasan berbasis gender online (KBGO) yang ditujukan kepada kelompok jurnalis perempuan. KBGO terhadap jurnalis perempuan tersebut menjadi bahan diskusi yang digelar AJI Balikpapan Biro Banjarmasin berasa FJPI. Diskusi yang digelar di Headline Koffie Banjarmasin Post dihadiri sejumlah jurnalis dari berbagai media cetak, elektronik dan online yang ada di Kota Banjarmasin. Diskusi KBGO dibuka secara…
Penulis: admin
KBK.NEWS, BANJARMASIN – H Meri Apriansyah terpilih sebagai Ketua DPC APDESI di Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) APDESI Kabupaten Barito Kuala, Sabtu (16/12/2023). Sempat vacum sekitar 2 tahun Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Barito Kuala (Batola) akhirnya menggelar rapat pleno dan disepakati untuk Muscablub pemilihan Ketua DPC APDESI Batola. Pada Muscablub yang digelar di Gedung Griya Pasadena, Kayu Tangi Banjarmasin sebanyak 121 dari195 kepala desa di Batola hadir untuk mengikuti pemilihan. Panitia pemilihan Ketua DPC APDESI Kabupaten Barito Kuala akhirnya menerima 3 calon kandidat. Ketiga kandidat tersebut nomor urut satu H Meri Apriansyah, nomor urut dua Syarifah Saufiah,…
KBK.NEWS, JAKARTA – Capres nomor urut satu Anies Baswedan menghadiri acara refleksi menyambut Hari Natal dan Tahun Baru 2023 di Gedung DPR – MPR RI Senayan, Jakarta, Jumat (15/12/2023). Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan menghadiri undangan panitia acara refleksi Hari Natal dan Tahun Baru 2023 yang digelar di Gedung Nusantara IV DPR – MPR RI. Acara ini digelar oleh Badan Persaudaraan Antar Iman (Berani) dan DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Anies pada kesempatan ini dalam sambutannya menyampaikan pentingnya memelihara persatuan dan kesatuan dalam kebhinnekaan bangsa Indonesia. Selain itu juga menyampaikan keteduhan suasana Natal dalam bingkai persatuan di Indonesia. “ Kami…
KBK.NEWS, JAKARTA – Dewan Pengawas (Dewas) KPK menegaskan, jika Firli Bahuri, Ketua KPK Non aktif mangkir lagi dari sidang etik, maka sidang tetap akan digelar, meski tanpa kehadirannya. Penegasan tersebut disampaikan Anggota Dewas KPK, Albertina Ho kepada awak media di Jakarta, Jumat (15/12/2023). Menurut Albertina Ho, pihaknya menerima pemberitahuan dari Firli Bahuri tentang permohonan penundaan sidang etik yang digelar Dewas KPK. Alasan penundaan yang disampaikan, karena Firli Bahuri ingin fokus pada sidang praperadilan penetapan tersangka di PN Jakarta Selatan. “Alasan penundaan lantaran Firli ingin konsentrasi di sidang praperadilan. “Konfirmasi penundaan disampikan lewat pesan WA, paparnya di gedung C1 KPK, Jumat…
KBK.NEWS, MARTAPURA – Seluruh anggota KPU Kabupaten Banjar yang dilaporkan ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) atas dugaan penerimaan gratifikasi, Jumat (15/12/2023). Di halaman situs resmi DKPP telah disampaikan kepada publik tentang, bahwa pihak DKPP telah menerima pengaduan masyarakat tentang kasus dugaan gratifikasi di KPU Kabupaten Banjar, Rabu (13/13/2023). Di situs resmi DKPP ini ditulis, bahwa pengadu atas nama Ali Fahmi dengan teradu 5 Komisioner KPU Kabupaten Banjar. Kelima orang tersebut, yakni Muhammad Noor Arifin (Ketua), Muhammad Ridha, Rizki Wijaya Kusuma, Abdul Muthalib, dan Rusmilawati. Sebelumnya KPU Kabupaten Banjar diduga menerima hadiah atau gratifikasi pada saat kegiatan Kirab Pemilu 2024…
KBK.NEWS – PEKAN BARU – Ustadz Abdul Somad atau UAS memberikan dukungan penuh pasangan capres – cawapres nomor urut satu Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (AMIN). Pasangan capres dan cawapres AMIN yang mengusung Perubahan mendapat dukungan penuh dari Ustadz Abdul Somad atau yang akrab disapa UAS. Dalam berbagai video dan foto bersama UAS dengan Capres Anies Baswedan yang dibagikan serta viral di berbagai jejaring media sosial Ustadz Abdul Somad secara terbuka menegaskan mendukung penuh Pasangan nomor urut satu AMIN. Tampak keakraban antara kedua tokoh ini, bahkan Capres Anies Baswedan menginap di rumah UAS. Selain itu Anies melaksanakan ibadah sholat subuh…
KBK.NEWS, JAKARTA – Polda Metro Jaya bongkar habis semua bukti dugaan pemerasan Firli Bahuri terhadap SYL dan meminta hakim PN Jaksel menolak gugatan praperadilan pemohon, Rabu (13/12/2023). Hal tersebut disampaikan Kabidkum Polda Metro Jaya, Kombes Putu Putera Sadana di sidang lanjutan praperadilan dengan pemohon Ketua KPK non aktif Firli Bahuri di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (Jaksel). Selain itu juga meminta agar hakim menerima eksepsi dari termohon dan juga permohonan pra peradilan pemohon dinyatakan tidak dapat diterima atau ditolak. “Menyatakan sah penetapan tersangka kepada pemohon bedasarkan surat ketetapan S.6/25/XI/S3./Ditreskrimsus/22 November 2023 atas nama tersangka Drs. Firli Bahuri MSI,” tegas Kombes Putu…
KBK.NEWS, BANJARMASIN – Ketua Bappilu DPP Partai Nasdem Prananda Surya Paloh menegaskan dari DPW Partai Nasdem Kalsel harus pecah telur di Pemilu 2024 dengan target 4 kursi anggota DPR RI, Senin (11/12/2023). Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Kalimantan Selatan, menggelar orientasi Caleg DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Kalimantan Selatan, di Ballroom Grand Qin Hotel, Senin (11/12/2023) malam. Kegiatan yang dibuka secara resmi Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai NasDem Prananda Surya Paloh mendapat perhatian serius oleh peserta orientasi. Dalam arahannya, Prananda meminta Kalimantan Selatan untuk bisa pecah telur di Pemilu 2024 untuk dapat kursi DPR RI ke Senayan. “4 kursi…
KBK.NEWS, BANJARMASIN – Sejumlah aktivis LSM sambangi Kejati Kalsel guna melaporkan sejumlah dugaan korupsi proyek di Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar, Senin (11/12/2023). Koordinator aktivis LSM Bahauddin bersama sejumlah rekannya berencana menggelar aksi unjuk rasadi halaman Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalsel. Namun rencana aksi unjuk rasa akhirnya berubah menjadi audiensi dengan pihak Kejati Kalsel. Menurut Bahauddin, pihaknya sangat peduli untuk pemberantasan korupsi di Kalsel. Bertepatan pada momentum peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (HAKORDIA) pihaknya melaporkan adanya kasus dugaan korupsi di Dinas Kesehatan Banjar yang perlu ditindaklanjuti Kejati Kalsel. “Kedatangan kami di Kejati Kalsel disambut dengan baik dan kami menyerahkan sejumlah berkas kasus…
KBK.NEWS, MARTAPURA – Meski mediasi dilakukan, proses hukum kasus dugaan penjualan tanah negara 88 hektar oleh oknum Kades Mandiangin Timur bersama perangkat desa tetap berjalan, Senin (11/12/2023). Pada hari ini, Senin (11/12/2023) dilakukan mediasi antara perwakilan masyarakat dengan oknum Kepala Desa Mandiangin Timur bersama sejumlah perangkat desa terkait kasus dugaan penjualan tanah negara. Dalam mediasi terungkap ada 44 Surat Keterangan Tanah (SKT) dengan luas 88 hektar tanah negara atas nama oknum Kades, Sekdes, Ketua BPD, dan Ketua Lingkungan. Camat Karang Intan, Harjunaidi yang menjadi salah satu mediator antara masyarakat dengan 4 orang oknum tersebut menyatakan proses mediasi berjalan lancar. Menurutnya…