KBK.News, MARTAPURA – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Banjar pastikan gaji guru honorer pada salah satu SD di Kecamatan Sambung Makmur, yang nunggak selama 6 bulan sudah dibayarkan, Jumat (14/6/2024). Diberitakan sebelumnya, Komisi IV DPRD Banjar kembali mendapatkan surat kaleng yang isinya keluhan guru honor pada salah satu SD di Kecamatan Sambung Makmur, Kabupaten Banjar yang kecewa karena sudah 6 bulan belum digaji. Menanggapi pengaduan tersebut, Sekretaris Disdik Banjar Tisnohadi Harimurti, mengatakan pihaknya akan memanggil kepala sekolah yang bersangkutan melalui Bidang SD. “Diduga keterlambatan gaji tersebut dikarenakan ada laporan pertanggungjawaban yang belum diselesaikan pihak sekolah, oleh karena itu kami akan segera…
Penulis: Rizal News
KBK.News, MARTAPURA – Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Banjar melalui Bidang Bina Jasa Konstruksi, menyelenggarakan kegiatan Pelatihan dan Sertifikasi Kompetensi Kerja Konstruksi (Tukang Batu) di Desa Sungai Asam, Jumat (14/6/2024). Pelaksanaan Kegiatan Pelatihan dan Sertifikasi Kompetensi Kerja Konstruksi ini diadakan di Aula Desa Sungai Asam, Kecamatan Karang Intan, 12-13 Juni 2024. Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Sekretaris Dinas PUPRP Kabupaten Banjar, H. Gusti Abu Bakar, di dampingi Ketua Pelaksana Kegiatan, Ibu RR. Dian Parwatisari, selaku Kepala Bidang Bina Jasa Konstruksi. Pada sambutannya, Gusti Abu Bakar, menyampaikan akan pentingnya Sertifikasi Kompetensi Kerja Konstruksi ini. “Sertifikat kompetensi…
KBK.News, MARTAPURA – Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyi bersama Polres Banjar danPejabat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya ikuti olahraga bersama dalam rangka peringatan ke-78 Hari Bhayangkara tahun 2024, di halaman Mapolres Banjar, Jumat (14/6/2024) pagi. Senam bersama mengawali kegiatan kemudian jalan sehat menempuh jarak sekitar 2 Km. Peserta bergerak mulai dari Polres Banjar menuju kawasan Sekumpul, Tanjung Rema Darat, Komplek Pangeran Antasari dan kembali ke garis awal. Kegiatan tersebut cukup menarik karena diakhiri dengan bagi-bagi puluhan doorprize kepada peserta yang beruntung.Habib Idrus Al Habsyi mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-78 kepada seluruh anggota Polri, khususnya di lingkungan Polres…
KBK.News, MARTAPURA – Tingginya curah hujan di wilayah Kabupaten Banjar dalam beberapa hati terakhir, membuat debit air di beberapa kecamatan mengalami kenaikan, dan bisa membuat keramba apung milik warga rusak, Jumat (14/6/2024). Keramba apung bisa banyak dijumpai di wilayah Kecamatan Karang Intan, dan Aranio. Tingginya debit air akan berpotensi membuat keramba apung milik warga terbawa arus air. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Banjar, Sipliansyah. Ia mengatakan, pihaknya telah mengumumkan kepada pemilik keramba apung agar kekuatan tali dari keramba apung bisa lebih diperkuat lagi. “Kita waspadai kekuatan tali keramba apung. Kepada warga harap bisa…
KBK.News, MARTAPURA – Dari data Dinas Pertanian Kabupaten Banjar, menyebutkan bahwa 1.885 hektar lahan pertanian di Kabupaten Banjar terendam banjir, 779 hektar diantaranya ada di Kecamatan Martapura Barat, Kamis (13/6/2024). Dengan 779 hektar lahan pertanian yang terendam di Kecamatan Martapura Barat, membuat kecamatan ini menjadi kecamatan yang lahan pertaniannya paling banyak terdampak se-Kabupaten Banjar. Camat Martapura Barat, Ahmad Rabani, mengatakan hampir seluruh desa di Kecamatan Martapura Barat selalu terdampak banjir apabila curah hujan sedang tinggi. “Untuk luas lahan yang kita sudah tanam ada 1951 hektar, luas tanaman padi yang terdampak 580 hektar, kemudian semaian nya 199 hektar,” ujar Rabani kepada…
KBK.News, MARTAPURA – Miris, Komisi IV DPRD Banjar kembali mendapatkan surat kaleng yang isinya keluhan guru honor pada salah satu SD di Kecamatan Sambung Makmur, Kabupaten Banjar yang kecewa karena sudah 6 bulan belum digaji, Kamis (13/6/2024). Pada surat tersebut, dibeberkan bahwa guru honor yang sudah mengabdi selama 17 tahun tersebut menerima gaji Rp 500.000 per bulannya. “Jadi kami mengharapkan, dengan adanya laporan surat kaleng ini, maka kami akan mengkonfirmasi ke Kepsek dan Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar,” ujar Ketua Komisi IV DPRD Banjar, Gusti Abdurachman yang kerap disapa Antung Aman ini. Selain itu, lanjut Antung Aman, beberapa guru ini juga…
KBK.News, MARTAPURA – Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Banjar, menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 H, melakukan berbagai persiapan berupa pemantauan terhadap hewan kurban, dengan mengecek kesehatan dan jumlah stok hewan kurban, Kamis (13/6/2024). Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bidang (Kabid) Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner, Dinas Pertanian Kabupaten Banjar Drh Lulu Vila Vardi. Ia menyampaikan bahwa hewan kurban harus selalu dipantau dikarenakan dua hal, yakni pertama terkait keamanan pangan, artinya keamanan pangan karena akan dikonsumsi oleh manusia. “Kemudian yang kedua terkait kesehatan hewan itu sendiri. Di dunia kesehatan masyarakat veterener ada dikenal namanya produk hewan atau daging ASUH (aman,…
KBK.News, MARTAPURA – Mendapat ancaman mistis berupa santet karena diduga terlalu mengusik anggaran stunting, Anggota DPRD Banjar tegaskan akan membalasnya dengan hak angket, Rabu (12/6/2024). Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Komisi II DPRD Banjar, Irwan Bora Ia mengatakan sampai hari ini (12/6), Kadinsos Banjar Dian Marliana masih belum ada itikad baik untuk meminta maaf kepada lembaga DPRD. “Sehingga kami tetap meneruskan permasalahan ini,kami sebagai anggota DPRD tentunya mempunyai hak angket. Jadi kami memakai fasilitas hak angket untuk menghadirkan ibu Kadinsos ini ke gedung DPRD,” ujar Irwan Bora kepada KBK.News, Rabu (12/6/2024) sore. Namun, lanjut Irwan Bora, pihaknya hanya akan memakai…
KBK.News, JAKARTA – Bus yang membawa rombongan para Kades di Kabupaten Banjar terbakar di ruas jalan tol arah Tanjung Priok, Jakarta Utara, kebakaran tersebut diduga akibat ban pecah, Rabu (12/6/2024). Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelematan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman menjelaskan bus dilaporkan terbakar pada Rabu (12/6) pukul 10.29 WIB. Bus yang tengah diduga melintas mengalami pecah ban yang kemudian diduga memicu percikan. “Awal pecah ban lalu ada percikan (api) di bagian ban,” ucap Gatot, Raby (12/6/2024), dikutip dari Sindonews.com. Kepala Bidang (Kabid) Pemerintahan Desa DPMD Banjar, M Hafizh Anshari, membenarkan hal tersebut Ia menyampaikan…
KBK.News, MARTAPURA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) pemutakhiran data pemilih dan penggunaan aplikasi sistem data pemilih (Sidalih) serta E-Coklit untuk Pilkada 2024, Rabu (12/6/2024) pagi, di Aston Hotel Kecamatan Gambut. Kegiatan tersebut, dihadiri oleh seluruh perwakilan PPK se-Kabupaten Banjar, yang dipandu oleh Anggota KPU Kabupaten Banjar, Divisi Data dan Informasi Muhammad Ridha. “Agenda hari ini memang sudah kita siapkan, mengingat kami kemarin sudah bimtek juga di tingkat KPU RI,” ujar M Ridha kepada KBK.News dan beberapa awak media. Untuk tindak lanjut setelah pihaknya mengikuti bimtek di KPU RI, lanjut Ridha, KPU Kabupaten Banjar dalam…