Penulis: Rizal News

KBK.News, MARTAPURA – Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian, dan Perdagangan (DKUMPP) Kabupaten Banjar menutup rangkaian pelatihan keterampilan teknis olahan pangan berbahan baku hasil perikanan, Rabu (30/10/2024). Pelatihan tersebut digelar di Balai Pelatihan Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Selatan, Kilometer 18.200 Banjarbaru, dan ditutup oleh Kepala DKUMPP Banjar I Gusti Made Suryawati, pada pukul 15.00 WITA. Adapun kegiatan ini diadakan selama tiga hari, mulai Senin (28/10/2024) hingga Rabu (30/10/2024), dengan tujuan meningkatkan keterampilan teknis masyarakat miskin ekstrem di tiga kecamatan, yaitu Martapura Barat, Sungai Tabuk dan Cintapuri Darussalam. Sebanyak 30 peserta dilatih dalam pembuatan produk olahan seperti kerupuk, abon dan albumin…

Read More

KBK.News, MARTAPURA – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Banjar, Irwan Bora, soroti kekisruhan yang terjadi di internal Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos P3AP2KB) yang tak kunjung membaik, Kamis (31/10/2024). Politisi Partai Gerindra ini mengungkapkan Dinsos merupakan instansi yang sangat penting dan langsung bersentuhan terhadap pelayanan ke masyarakat. “Oleh karena itu, Saya berharap BKPSDM bersama Pjs Bupati Banjar kalau bisa segera memanggil Kadinsos Dian Marliana dengan perwakilan daripada staff maupun pegawai ASN di Dinsos, untuk bisa menyelesaikan kegaduhan di internal mereka,” ujar Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Banjar, Irwan Bora, Kamis (31/10/2024) siang. “Yang jelas…

Read More

KBK.News, MARTAPURA – Untuk kedua kalinya, Kantor Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos P3AP2KB) digembok oleh pegawai kantor, Kamis (31/10/2024). Aksi ini sebelumnya pernah menjadi perhatian publik, yang mana beberapa waktu yang lalu sempat ada aksi penolakan oleh pegawai dengan menyegel dan memasang spanduk penolakan terhadap Dian Marliana di depan kantor Dinsos. Dari informasi yang didapatkan KBK.News, digembok atau disegelnya pagar dan pintu Dinsos tersebut merupakan aksi penolakan terhadap Kepala Dinas Sosial Dian Marliana. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya banner kecil di atas pintu masuk Kantor Dinsos yang bertulisan “Kami menolak Dian Marliana berkantor…

Read More

KBK.News, MARTAPURA – Akhmad Yasin, warga Desa Paku Alam, Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar terlihat pasrah ketika lahan pertanian yang menjadi penopang hidupnya sekeluarga terbakar, Rabu (30/10/2024) siang. Yasin sedikit beruntung lantaran tanaman padi miliknya sempat dipanen. Namun tanaman pohon pisang, rambutan dan jeruk di lahan tersebut sebagian ikut terbakar. “Alhamdulillah kalau padi sudah naik, tapi tanaman lainnya ikut terbakar, padahal sudah ada yang berbunga,” ucapnya. Dirinya mengaku tidak tahu penyebab terbakarnya lahan yang disebut terjadi sejak pukul 09.00 Wita tersebut. “Saya tidak berada di lokasi, anak yang kasih kabar bahwa sawah terbakar. Dari ujung sana mas, samping jalan tol,”…

Read More

KBK.News, MARTAPURA – Komisi II DPRD Kabupaten Banjar menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan mitra kerja nya untuk membahas tindak lanjut hasil evaluasi Raperda Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025 – 2045, Rabu (30/10/2024). Usai kegiatan, Kepala Bappedalitbang Kabupaten Banjar Nashrullah Shadiq menyampaikan, RPJPD 2025 – 2045 yang bersentuhan langsung ke dengan berbagai aspek tersebut sepenuhnya telah dievaluasi oleh Pemerintah Provinsi Kalsel di awal September 2024 kemarin. “Ini sudah mendapat rekomendasi serta telah sesuai dengan perundang-undangan namun tetap harus dibahas lagi dengan DPRD Kabupaten Banjar,” ujar Nashrullah. “Jika sudah ditindak lanjuti dengan berbagai masukan-masukan dari legislatif maka itu yang…

Read More

KBK.News, BANJARBARU – Korban tertimbun longsor di Pendulangan intan Pumpung Cempaka, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru, akhirnya ditemukan Tim SAR Gabungan, Rabu (30/10/2024) malam sekitar pukul 23.58 Wita. Korban akhirnya ditemukan setelah kurang lebih 12 jam pencarian oleh Tim SAR gabungan. Dari informasi yang didapatkan di grup emergency WhatsApp, korban akhirnya telah ditemukan oleh Tim SAR gabungan yang dibantu masyarakat sekitar serta menggunakan eksavator untuk mempermudah pencarian. “Perihal korban yang tertimbun longsor di pendulangan intan Cempaka, sudah ditemukan,” ujar Rusli selaku rekanan grup WhatsApp Emergency Medical Responce, Kamis (31/10/2024) dinihari. Korban yang bernama Subhan ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dan langsung…

Read More

KBK.News, MARTAPURA – Sat Res Narkoba Polres Banjar kembali menunjukkan komitmennya dalam memerangi peredaran Narkotika di wilayah Banjar dengan mengungkap kasus Narkotika golongan I jenis sabu. Kapolres Banjar AKBP M Ifan Hariyat melalui Kasat Res Narkoba AKP Tatang Supriyadi menjelaskan, bahwa dalam kegiatan tersebut, anggota Sat Res Narkoba berhasil menangkap satu orang pelaku yang seorang mahasiswa berinisial RD (23), di sebuah pondok penjaga kandang ayam di Desa Bawahan Pasar, Kecamatan Mataraman, Senin (28/10/2024) kemarin. “Dari tangan tersangka, polisi mengamankan barang bukti berupa 1 paket sabu dengan berat bersih 42,32 gram, 3 paket sabu dengan berat bersih 6,86 gram, 1 bundel…

Read More

KBK.News, BANJARBARU – Pencarian pendulang intan di Pendulangan Pumpung Cempaka oleh tim gabungan Search And Rescue (SAR) dibantu oleh masyarakat berlangsung hingga malam hari, Rabu (30/10/2024). Kapolsek Cempaka, IPTU Ketut Sedemen juga tampak memimpin langsung operasi pencarian di lapangan mulai siang hingga malam hari. Warga setempat menyaksikan pencarian korban, bahkan sebagian warga juga ada yang turut membantu pencarian. “Informasi yang kita dapatkan dilapangan bersama dengan stakeholder terkait, ini Adalah tambang manual, atau tradisional yang ada disini,” ujar Kapolsek Cempaka, Iptu Ketut Sedemen. “Mereka ini terdiri dari 9 orang, dari 9 orang terjadi trobel dalam pencarian intan, 8 orang selamat dalam…

Read More

KBK.News, JAKARTA – Anies Baswedan memberi dukungan kepada Thomas Trikasih Lembong (TTL) atau Tom Lembong yang jadi tersangka kasus impor gula 2015-2016. Anies tetap menaruh kepercayaan kepada Tom Lembong. “Tom, jangan berhenti mencintai Indonesia dan rakyatnya, seperti yang telah dijalani dan dibuktikan selama ini. I still have my trust in Tom, dan doa serta dukungan kami tidak akan putus,” tulis Anies di akun X, dilihat, Rabu (30/10/2024). “Kami ingin negeri ini membuktikan bahwa yang tertulis di Penjelasan UUD 1945 masih valid yaitu, ‘Negara Indonesia adalah negara berdasarkan hukum (Rechtsstaat), bukan negara berdasarkan kekuasaan belaka (Machtstaat)’,” sambungnya. Anies merasa terkejut ketika…

Read More

KBK.News, BANJARBARU – Seorang pendulang intan diduga tertimbun tanah di pendulangan intan Pumpung, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru, Rabu (30/10/2024). Hingga saat ini pukul 13.15 Wita, tim gabungan bersama masyarakat masih dalam tahap pencarian dalam keadaan cuaca hujan. Dari informasi yang didapatkan di pesan grup Whatsapp yang beredar, korban diketahui bernama Subhan, warga Sungai Tiung RT 24. Korban diketahui berprofesi sebagai pendulang intan harian bersama pekerja lainnya, dan tanah di pendulangan tiba tiba longsor lalu menimpa korban. Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak terkait perihal update tertimbunnya pendulang intan ini.

Read More