KBK.News, MARTAPURA–Forum Jurnalistik Perempuan Indonesia (FJPI) Kalimantan Selatan membuka tahun 2026 dengan menggelar kegiatan silaturahmi yang dirangkai Rapat Kerja Tahunan (Rakerta).

Kegiatan tersebut berlangsung di Kampung Putra Bulu, Kabupaten Banjar, Sabtu (10/1/2026).

Ketua FJPI Kalsel, Hj Sunarti, menyampaikan bahwa rakerta ini menjadi momentum penting untuk memperkuat posisi dan kontribusi jurnalis perempuan di daerah.

Melalui pertemuan awal tahun ini, FJPI Kalsel berupaya menyatukan visi sekaligus merumuskan langkah strategis organisasi ke depan.

Pada rakerta kali ini, FJPI Kalsel mengangkat tema “Memperkuat Solidaritas Jurnalis Perempuan untuk Jurnalisme yang Berintegritas dan Berperspektif Gender”.

Tema tersebut diharapkan mampu mendorong lahirnya jurnalis perempuan yang profesional, beretika, serta peka terhadap isu-isu kesetaraan gender.

“Solidaritas dan peningkatan kualitas menjadi fokus utama kami agar jurnalis perempuan mampu menghasilkan karya jurnalistik yang adil, berimbang, dan sensitif gender,” ungkap Sunarti.

BACA JUGA :  Toko Retail Moderen Harus Tutup Pukul 5 Sore Di Kabupaten Banjar

Ia juga menjelaskan, sepanjang tahun 2026 FJPI Kalsel telah menyiapkan berbagai program kerja, terutama yang berkaitan dengan peningkatan kompetensi anggota melalui pelatihan dan pengembangan kapasitas, baik di tingkat daerah maupun nasional.

Sejak berdiri pada 2021, keanggotaan FJPI Kalsel terus mengalami peningkatan. Saat ini tercatat sebanyak 35 jurnalis perempuan telah bergabung dan aktif dalam organisasi tersebut, yang sebagian besar merupakan pekerja media dari berbagai platform.

Selain pembahasan program kerja, kegiatan rakerta juga diisi dengan sesi santai dan kebersamaan guna menjaga kekompakan antaranggota.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi sarana penyegaran sekaligus menumbuhkan semangat baru dalam menjalankan tugas jurnalistik.

Pelaksanaan silaturahmi dan Rakerta FJPI Kalsel ini mendapat dukungan dari Bank Kalsel serta Dharma Lautan Utama (DLU) sebagai bentuk komitmen bersama dalam mendukung peningkatan kapasitas dan kinerja jurnalis perempuan di Kalimantan Selatan