Site icon Kantor Berita Kalimantan

Babinsa Aluh Aluh Perbaiki Madrasah Al – Amin

Martapura : Babinsa Koramil 1006-11/ Aluh-aluh gotong royong dengan warga perbaiki Madrasah Al-Amin di desa Bunipah, Kecamatan Aluh-aluh, Kabupaten Banjar,
Minggu (3/3/2019 )

Danramil Aluh- aluh Kapten Inf Edi Supriyadi mengatakan Karya Bakti ” Mulawarman Peduli” merupakan program TNI dalam membantu masyarakat. Selain itu juga  memberikan dorongan semangat gotong-royong kepada masyarakat desa.

Menurut Edi Supriyadi langkah yang dilakukan prajurit TNI bergotong- royong melakukan perbaikan madrasah merupakan wujud kepedulian kepada rakyat.

“Hal ini kami lakukan untuk membangun budaya hidup bergotong-royong, meningkatkan rasa peduli dan empati di masyarakat,” jelas Edi.

Selanjutnya kerja bhakti tersebut ungkap Danramil Aluh Aluh diharapkan dapat menjalin hubungan tali asih dan komunikasi sosial dengan masyarakat di pedesaan. Kemudian sasaran tugas pokok pembinaan teritorial bisa tercapai sesuai harapan.

Terpisah, Kepala Sekolah Madrasah Al-Amin Mahdi mengucapkan terima kasih atas bantuan prajurit TNI.

“Peran TNI masih sangat diperlukan, kehadiran mereka di desa dapat mendatangkan banyak hal positif bagi masyarakat,” ungkapnya.

Exit mobile version