KBK.NEWS, MARTAPURA – Para anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) bangga dengan pemimpin di Kabupaten Banjar, karena menghargai dan menghormati mereka, Senin (14/8/2023).
Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Banjar untuk Hari Jadi Ke 71 Kabupaten Banjar digelar. Rapat dipimpin Ketua DPRD Kabupaten Banjar H Muhammad Rofiqi dan dihadiri Bupati Banjar H Saidi Mansyur beserta anggota Forkopimda, para Kepala SKDP dan hadir juga undangan Istimewa anggota LVRI Kabupaten Banjar.
Seusai mengikuti kegiatan di Gedung DPRD Kabupaten Banjar di Martapura ini, Ketua LVRI Kabupaten Banjar Martono mengaku bangga dan sekaligus terharu melihat para pemimpin muda Kabupaten Banjar yang hadir. Menurutnya meski mereka masih muda muda seperti Ketua DPRD dan Bupati Banjar, tetapi mereka menghargai serta menghormati mereka.
“Kami berterima kasih kepada para pemimpin di Kabupaten Banjar dan juga generasi muda Kabupaten Banjar, karena selalu memperhatikan kami para Legiun Veteran, termasuk selalu diundang pada Hari – Hari Besar,” jelasnya.
Melalui momentum HUT Ke 71 Kabupaten Banjar dan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI, beber Martono , pihaknya menaruh harapan besar kepada generasi muda dan para pemimpin di Kabupaten Banjar untuk berjuang mensejahterakan masyarakat.
” Kalau dulu kami berjuang di medan perang, maka generasi sekarang berjuang membangun negeri untuk mewujudkan kesejahteraan di masyarakat,” pungkasnya.