KBK.NEWS, JAKARTA – Gibran menjadi Cawapres Prabowo Subianto, benarkah itu bagian dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk membangun dinasti politik? Begini penjelasan pengamat politik Eef Syaifullah, Selasa (23/10/2023).
Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman mengetuk palu dan memutuskan,bahwa salah satu syarat untuk capres dan cawapres pernah atau sedang menjabat kepala daerah. Putusan ini menimbulkan kontroversi dan dinilai merupakan langkah membuka jalan bagi putra Presiden Joko Widodo Gibran Rakabuming untuk menjadi cawapres Prabowo Subianto.
Sebagian masyarakat dan politisi mengatakan, bahwa itu membuka jalan untuk membangun dinasti politik di Indonesia. Namun, ada juga yang menyatakan itu bukanlah politik dinasti.
Untuk mengetahui lebih jauh bagaimana politik dinasti itu, pengamat politik Eef Syaifullah saat menjadi tamu podcast Abraham Samad menegaskan apa itu dinasti politik?
Berikut video penegasan Eef Syaifullah tentang dinasti politik
https://youtu.be/U46FTKxulV0?si=89LfEoY2_U7YxT7T