Site icon Kantor Berita Kalimantan

Bukan AMIN Tetapi AMAN Untuk Anies Baswedan Di Pilgub DKI 2024

KBK.NEWS, JAKARTA – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan – Sohibul Iman dan disingkat AMAN telah  diumumkan Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Rabu (26/6/2024).

Kalau di Pilpres 2024 untuk Pasangan Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar yang diusung juga oleh PKS disingkat AMIN, namun pada Pilkada DKI 2024 disingkat Aman.

Singkatan atau akronim AMAN untuk Pasangan Anies Baswedan – Sohibul Iman disampaikan Presiden PKS, Ahmad Syaikhu. Namun, menurut Ahmad Syaikhu, bahwa masih sangat terbuka opsi selain singkatan AMAN untuk Pilgub DKI Jakarta 2024.

“Nanti terserah-lah apa nama singkatannya,” jelas Ahmad Syaikhu, Selasa (25/6/2024).

Sebelumnya sempat beredar kabar, bahwa PKS hanya akan mengusung kadernya sendiri, yakni Sohibul Iman sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta di Pilkada 2024. Sedangkan Anies Baswedan akan diposisikan hanya Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta saja.

Namun, setiap detik dinamika politik di tubuh PKS dinamis bergerak cepat. Terbaru Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengumumkan duet Anies Baswedan – Sohibul Iman.

Pengumuman itu Syaikhu sampaikan di acara Sekolah Kepemimpinan Partai (SKP) DPP PKS untuk pembekalan kepada seluruh Calon Anggota Dewan Terpilih DPR RI dan DPRD Provinsi se-Indonesia di Hotel Sahid, Jakarta Selatan, Selasa (25/6/2024).

Syaikhu mengatakan keputusan itu pihaknya ambil atas berdasarkan saran dan masukan dari tokoh agama, masyarakat serta pertimbangan para cendekiawan.

Sejauh ini, PKS masih butuh partai politik lain untuk berkoalisi agar dapat  mendaftarkan pasangan gubernur-wakil Gubernur AMAN ke KPU Bulan Agustus 2024 mendatang. Ha itu untuk memenuhi syarat kepemilikan kursi di DPRD DKI Jakarta.

Exit mobile version