Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem mengeluarkan surat rekomendasi untuk Bakal Calon Bupati Balangan Abdul Hadi dan Ia diminta DPP Partai Nasdem Lebih Meningkatkan Elektabilitas dan Popularitas (3/3/2020).
Ketua Bappilu Zona Kalimantan Syarief Abdullah Alkadrie selain menyampaikan rekomendasi Partai Nasdem untuk Kabupaten HST juga mengeluarkan untuk Kabupaten Balangan. Ia jelaskan, rekomendasi DPP Partai Nasdem di Kabupaten Balangan diserahkan kepada Bakal Calon Bupati Abdul Hadi.
“Kabupaten Balangan sudah kita rekom untuk Abdul Hadi. Di Kalsel itu sudah kita rekom yang pertama Pasangan Nadjmi – Jaya di Pilkada Banjarbaru. Selanjutnya Habib Banua di Banjarmasin, H Saidi Mansyur di Pilkada Banjar,” jelasnya (3/3/2020).
Menurut Syarief, untuk Bakal Calon Bupati Balangan Abdul Hadi diminta terus meningkatkan popularitas dan elektabilitasnya di masyarakat.
“Rekom diberikan untuk Abdul Hadi sebagai Bakal Calon Bupati Balangan,” tegasnya.
Pada kesempatan ini Syarief Alkadrie mengungkapkan, untuk pilkada di Kabupaten Tanah Bumbu dan Kotabaru masih belum, karena masih dalam proses.
“Semua sudah kita keluarkan, kecuali Kabuapaten Tanah Bumbu dan Kotabaru, karena masih proses di DPP,” pungkasnya.
Pilkada Kabupaten Balangan 2020 Abdul Hadi akan berpasangan dengan Supiani. Berdasarkan hasil survei Charta Politika, Abdul Hadi punya popularitas dan elektabilitas melebihi Bakal Calon Bupati Petahana Ansharuddin.
Foto : Istemewa