Kantor Berita Kalimantan

Dr Diauddin Dikabarkan Berpasangan H Syaifullah Tamliha di Pilbup Banjar 2024

KBK.NEWS, MARTAPURA – Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Banjar H Muhammad Rofiqi mendukung penuh H Syaifullah Tamliha berpasangan dengan dr Diauddin untuk maju Pilkada atau Pilbup Kabupaten Banjar 2024, Senin (22/7/2024).

Dinamika politik menjelang pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Banjar di Pilkada atau Pilbup Kabupaten Banjar 2024 makin seru. Kalau sebelumnya dikabarkan H Syaifullah Tamliha berpasangan dengan H Antung Aman, namun mendekati masa pendaftaran ke KPU Kabupaten Banjar muncul nama baru, yakni dr. Diauddin.

Sinyal kuat H Syaifullah Tamliha berpasangan dengan dr. Diauddin sudah ramai menjadi perhatian dan pembicaraan para elit politik di Kalsel, khususnya di Kabupaten Banjar. Terbaru keduanya bertemu dalam acara sosialisasi perlindungan perempuan dan anak yang dihadiri Muslimat NU dan Fatayat NU di PC NU Kabupaten Banjar.

Kehadiran H Syaifullah Tamliha bersama dr. Diauddin yang tampil kompak dan saling memuji diantara keduanya dinilai sebagai sinyal kuat untuk maju berpasangan di Pilbup Banjar 2024.

Menanggapi sinyal kuat H Syaifullah Tamliha berpasangan dengan dr. Diauddin, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Banjar H Muhammad Rofiqi mengatakan, ia mendukung penuh keduanya maju berpsangan di Pilbup Kabupaten Banjar 2024.

“Tidak alasan bagi kami masyarakat Kabupaten Banjar untuk tidak mendukung putra daerah terbaik maju di Pilkada atau Pilbup Kabupaten Banjar 2024 seperti H Syaifullah Tamliha – dr Diauddin. Apalagi dr Diauddin itu dikenal sebagai tokoh pemuda dan intelektual yang jujur dan bersih di Kalsel, khususnya di Kabupaten Banjar,” tegas politisi muda Partai Gerindra yang lolos ke Senayan di Pileg 2024 ini, Selasa (23/7/2024).

“Saya yakin kehadiran dokter Diauddin sebagai Calon Wakil Bupati Banjar berpasangan dengan H Syaifullah Tamliha makin menaikkan elektabilitas. Masyarakat Kota Martapura tahu betul siapa dokter Diauddin dan dia bukan kaleng – kaleng,” imbuh H Muhammad Rofiqi yang juga Ketua DPRD Kabupaten Banjar ini.

H Syaifullah Tamliha bersama dr Diauddin saat menjadi narasumber Sosialisasi Perlindungan Perempuan dan Anak.

Lalu siapakah dr. Diauddin? Dokter Diauddin adalah putra asli Martapura, Kabupaten Banjar. Ia adalah seorang ASN yang pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan dan kini Dirut RSUD Ulin Banjarmasin.

Dokter Diauddin sangat dikenal di Kota Martapura, Kabupaten Banjar, karena selama bertugas di Pemkab Banjar dikenal sebagai pejabat yang jujur dan bersih. Selain itu juga dr. Diauddin berasal dari keluarga besar dari tokoh ulama di Kota Martapura.

Untuk maju sebagai Calon Wakil Bupati di Pilkada Atau Pilbup Kabupaten Banjar 2024, dr Diauddin tentu sudah memperhitungkan, bahwa dirinya harus mundur dari ASN. Namun, diduga persoalan tersebut sudah dr. Diauddin pertimbangkan, ketika ia memutuskan untuk maju di kontestasi Pilkada Kabupaten Banjar 2024 ini.

Sinyal kuat H Syaifullah Tamliha bakal berpasangan dengan dr. Diauddin muncul setelah kedua hadir bersama menjadi pembicara sosialisasi perlindungan perempuan dan anak yang dihadiri sekitar 100 orang Muslimat NU dan Fatayat NU, Senin (22/7/2024) sore.

Sosialisasi yang digelar di Gedung PC NU Kabupaten Banjar di Kota Martapura tersebut kemudian menguatkan dugaan H Syaifullah Tamliha – dr. Diauddin telah berpasangan maju di Pilkada atau Pilbup Kabupaten Banjar 2024.

Exit mobile version