Site icon Kantor Berita Kalimantan

Dua Calon Kuat Bupati Banjar di Pilbup 2020 H Rusli dan Gusti Sulaiman Razak Bertemu

Dua Calon Kuat Bupati Banjar Pilkada 2020 Bertemu

Dua Calon Kuat Bupati Banjar 2020 Bertemu

Dua Calon Kuat Bupati Banjar 2020 H Rusli dan Gusti Sulaiman Razak Bertemu. Keduanya menjalin silaturahmi dan inginkan pembangunan Kabupaten Banjar semakin maju untuk kesejahteraan masyarakat (13/10/2019).

Tokoh masyarakat Kabupaten Banjar H Rusli bertemu dengan tokoh pemuda Gusti Sulaiman Razak di Banjarmasin. Keduanya merupakan calon kuat Bupati Banjar di pilkada 2020 dan pertemuan keduanya berlangsung akrab, santai dan penuh kekeluargaan.

Pertemuan antara dua tokoh dan calon kuat sebagai Bupati Banjar di pilkada 2020 tersebut berlangsung cukup lama, yakni sekitar 2 jam. Seusai pertemuan ini H Rusli mengatakan, pertemuan ini hanyalah silaturahmi biasa, sebab ia sudah lama tidak bertemu Gusti Sulaiman Razak.

“Saya kenal Gusti Sulaiman Razak ketika ia masih menjadi ASN di Kabupaten Banjar. Ia anak muda yang santun, berpendidikan dan menghormati saya sebagai orangtua,” ujar H Rusli (13/10/2019).

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Banjar ini juga mengungkapkan, tidak ada salahnya menjalin tali silturahmi dengan semua pihak, termasuk juga dengan Sulaiman Razak yang akan maju sebagai Calom Bupati Banjar.

“Setiap warga negara punya hak untuk dipilih dan memilih, inikan negara demokrasi. Saya menghomati pilihan semua orang, tetapi tali silaturahmi tetap harus kita jalin dengan baik antar sesama,” jelasnya.

Mantan Ketua DPRD Banjar 2 periode ini menegaskan, dalam pertemuannya dengan Gusti Sulaiman Razak tidak membicarakan kepentingan pribadi, tetapi membicarakan tentang bagaimana terus meningkatkan pembangunan di Kabupaten Banjar.

“Saya sangat berharap, siapapun Bupati atau Wakil Bupati Banjar, tetap mengutamakan kesejahteraan masyarakat dalam setiap kebijakan yang diambil. Inilah tugas utama seorang kepala daerah agar masyarakat menjadi lebih sejahtera,” tandasnya H Rusli.

Terpisah, Gusti Sulaiman Razak mengaku bersyukur telah bertemu tokoh masyarakat Kabupaten Banjar H Rusli. Menurutnya, sudah lama ingin bertemu dan bersilaturahmi dengan Mantan Ketua DPRD Banjar yang sekaligus politisi senior Partai Golkar Kabupaten Banjar, namun karena H Rusli banyak kesibukan, maka baru pada hari ini bisa terlaksana.

“Alhamdulillah Kanda H Rusli punya waktu untuk silaturahmi dan penuh hangat menerima saya sebagai anak muda. Saya lebih banyak mendengar nasehat Pak H Rusli, termasuk mendengarkan visi membangun Kabupaten Banjar agar semakin maju dan mensejahterakan masyarakat,” paparnya.

Gusti Sulaiman Razak menyatakan, banyak nasehat dan pesan H Rusli yang ia apresiasi, sebab, gagasan yang disampaikan bukan untuk kepentingan pribadi, kelompok atau golongan, tetapi untuk kepentingan masyarakat luas. Silaturahmi saya dengan H Rusli saya nilai sangat berharga, sebab banyak pencerahan yang saya dapat.

Sementara itu, terkait dengan pencalonannya sebagai Calon Bupati Banjar di Pilkada 2020, Gusti Sulaiman Razak mengatakan, ia sudah mendaftar ke sejumlah partai politik. Menurut Iman (Panggilan akrabnya) besok Hari Senin (14/10/2019) ia menjadwalkan akan menyerahkan formulir Pendaftaran ke DPD Partai Golkar di Martapura.

“Insya Allah besok saya akan datang langsung ke Kantor DPD Partai Golkar Kabupaten Banjar untuk menyerahkan formulir pendaftaran Calon Bupati Banjar,” tegasnya.

Silaturahmi 2 Calon Bupati Banjar di pilkada 2020 in berlangsung sekitar 2 jam lamanya dan berlangsung secara tertutup. Seusai pertemuan keduanya saling berjabat tangan sambil tersenyum.

Exit mobile version