Kantor Berita Kalimantan

Dua Paslon Bupati Dukungan PBB Menang di Kalsel

Banjarmasin : Dua paslon bupati dan wakil bupati peserta Pilkada Serentak 2018 yang diusung PBB menang di Kalsel.

Ketua Umum Partai Bulan Bintang Yusril Ihza Mahendra menyatakan sejumlah calon bupati dan wakil bupati di Indonesia yang didukung partainya memenangkan Pilkada Serentak 2018, termasuk diantaranya calon Bupati Tabalong Anang Syakhfiani dan Calon Bupati HSS Achmad Fikry (8/7/2018).

Setelah selesai halal bihalal yang digelar di Pawon Telogo, Handil Bhakti, Batola tadi malam, Ketua Umum Yusril Ihza Mahendra di menyampaikan keberhasilan sejumlah pasangan calon bupati dan walikota yang didukung PBB memenangkan pilkada serentak 2018 di berbagai daerah di Indonesia. Keberhasilan calon kepala daerah yang didukung PBB juga ada di Kalimantan Selatan. Menurut Yusril, ia diberitahu Ketua DPC PBB Tabalong Akhmad Muhajir, bahwa calon Bupati Tabalong Anang Syakhfiani yang telah didukung penuh partainya berhasil memenangkan Pilkada Tabalong 2018.

“Yang menang di Kalsel ini di Tabalong dan Hulu Sungai Selatan,” tegasnya.

Mantan Menteri Hukum dan HAM ini juga menyatakan, bahwa keberhasilan calon kepala daerah yang didukung PBB adalah bagian dari kepercayaan masyarakat terhadap partainya setelah sempat tidak berkuasa dalam 10 tahun terakhir.

“Ini arus balik Partai Bulan Bintang setelah tidak berkuasa dalam sepuluh tahun terakhir,” pungkasnya.

Editor :
Penulis :

Exit mobile version