Bupati Banjar H Khalilurrahman (Guru Khalil) pada rapat kerja mingguan hari ini menyampaikan keputusan mundur dari Pilbup Banjar 2020 (23/6/2020).
Kabar mengejutkan kembali terjadi, Bupati Banjar Petahana H Khalilurrahman mengumumkan pembatalan dirinya untuk maju di Pilkada Kabupaten Banjar 2020. Pernyataan Bupati Banjar H Khalilulrahman ini disampaikan dihadapan Para Kepala SKPD dalam Rapat Mingguan pada setiap Hari Senin.
Kebenaran pengunduran diri H Khalilurrahman atau Guru Khalil untuk maju di Pilkada Kabupaten Banjar 2020 disampaikan Kepala Dinas Kominfo Banjar HM Aidil Basith.
“Iya benar Pak Bupati tadi menyampaikan, bahwa beliau mengundurkan diri untuk maji di Pilbup Banjar 2020,” tegasnya saat dihubungi melalui telepon (22/6/2020).
Menurut Basith, Bupati Banjar H Khalilurrahman menyampaikan, bahwa alasan pengunduran dirinya, karena tidak mendapat izin keluarga. Selain itu juga beliau ingin lebih fokus bersama keluarga,” tegas HM Aidil Basith.
Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Banjar HM Aidil Basith mengungkapkan, Ia sebagai Kepala Kominfo Kabupaten Banjar menyampaikan info pengunduran diri Bupati Banjar ini benar.
“Iya yang saya sampaikan adalah benar dan bisa dikatakan keterangan resmi,” pungkasnya.
Pasca pengumuman pengunduran diri H Khalilulrahman sebagai bakal calon bupati ini, belum diketahui kelanjutan pasangannya H Habib Abdullah Alkaf. Saat ini Habib Abdullah Alkaf masih menjabat sebagai Sekdako Banjarbaru.
[penci_related_posts title=”Berita Menarik Lainnya Klik Saja Dibawah Ini” number=”6″ style=”grid” align=”none” displayby=”recent_posts” orderby=”random”]