Martapura : Sepekan terakhir harga ayam potong di Martapura turun dari Rp 30 ribu menjadi Rp 25 ribu per kilogram dan daya beli masyarakat meninggkat (27/1/2019).
Jelang Hari Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 harga ayam potong merangkak naik, bahkan diatas Rp 30 ribu per kilogram. Namun sejak sepekan terakhir mengalami penurunan dan kini harganya Rp 25 ribu per kilogram.
Rohayati pedagang ayam potong di Pasar Martapura memgatakan, penurunan harga ayam sedikit mengangkat daya beli masyarakat.
“Daya beli masyarakat menjado lebih baik. Kalau kemarin saat harganya naik, pembelinya menurun,” ujarnya (27/1/2019).
Ibu dari 3 anak ini juga mengungkapkan, kemungkinan harga ayam potong akan turun lagi, sebab ikan air tawar sudah banyak dipasaran. Hal itu akan berdampak pada menurunnya permintaan terhadap ayam potong.
“Sekarang di pasar sudah banyak ikan air tawar, seperti gabus, papuyu dan lainnya, sehingga permintaan ayam potong akan menurun,” pungkasnya.