KBK.News, MARTAPURA – Dalam rangka Hari Jadi (Harjad) ke-74 Kabupaten Banjar, dan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 tahun RI, Pemerintah Kecamatan Martapura Barat menggelar jalan sehat dan sediakan ratusan doorprize, Kamis (15/8/2024) pagi.
Kegiatan jalan santai tersebut, dihadiri oleh ratusan peserta, dan dilepas langsung oleh Camat Martapura Barat, Ahmad Rabani, didampingi Polsek dan Koramil Martapura Barat.
“Untuk jumlah peserta hari ini hampir 1000 orang, doorprize nya ada 400 an. Hadiah ini adalah bantuan dari kepala desa, sekolah-sekolah, dan berbagai instansi terkait di kecamatan,” ujar Rabani.
Dengan mengangkat Tema Harjad Kabupaten Banjar “Rakat Bersama”, lanjut Rabani, maka pihaknya juga menggelar gotong royong untuk kepentingan masyarakat serta untuk merayakan harjad Kabupaten Banjar.
Terpantau, di kegiatan tersebut terdapat banyak pelajar dari Paud hingga SMA/K yang sangat antusias mengikuti jalan santai yang digelar oleh Pemerintah Kecamatan Martapura Barat.
“Kenapa banyak anak-anak sekolah ? karena secara tidak langsung kita menyampaikan ke sekolah untuk minta bantuan dengan sekolah sekaligus meminta untuk berpatisipasi,” sebutnya.
Dibandingkan dengan tahun sebelumnya, tambah Rabani, pergelaran jalan santai di Kecamatan Martapura Barat tahun 2024 ini lebih ramai, dan lebih banyak pesertanya.
“Karena, tahun ini semua kalangan mengikuti kegiatan ini bahkan sampai anak-anak paud. Semoga tahun depan bisa lebih ramai dan lebih banyak hadiah,” tutupnya.