Site icon Kantor Berita Kalimantan

Karhutla di Sekitar Kawasan Bandara Internasional Syamsudin Noor Banjarmasin

KBK.NEWS, BANJARBARU – Upaya pemadaman Karhutla yang terjadi di sekitar kawasan Bandara Internasional Syamsudin Noor Banjarmasin di Banjarbaru dibantu helikopter water bombing, Selasa (23/8/2023).

Menjelang siang terpantau sejumlah titik api di sekitar wilayah Kota Banjarbaru dan lokasi tidak jauh dari Bandara Internasional Syamsudin Noor Banjarmasin. Terlihat helikopter water bombing berupaya memadamkan lahan yang terbakar.

Angin yang berhembus cukup kencang membuat api cepat menjalar. Untuk mengantisipasi api terus menjalar dilakukan pemadaman melalui jalur udara.

Dari pantauan di lapangan terlihat helikopter water bombing bolak balik di kawasan sekitar bandara menjatuhkan air untuk memadamkan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tersebut. Kabut asap terlihat mengepul di langit yang lokasi tidak jauh Bandara Internasional Syamsudin Noor Banjarmasin.

Kabut asap akibat Karhutla ini sudah berdampak pada kesehatan masyarakat. Hal tersebut terpantau dari naiknya jumlah penderita ISPA (infeksi saluran pernapasan atas) terhadap anak-anak).

Pada malam, hingga pagi hari di kawasan Jalan Gubernur Syarkawi kabut asap sudah terlihat. Selain itu bau atau aroma dari kabut asap dirasakan sudah cukup menggangu masyarakat.

Saat ini sedang terjadi kemarau dan cuaca ekstrim yang mengakibatkan sejumlah lahan serta semak belukar kering serta sangat mudah terbakar. Apalagi sebagian besar wilayah yang terbakar berada di lahan gambut dan susah dipadamkan.

Pemprov Kalsel dan pemerintah kabupaten/kota beserta seluruh stakeholder (pemangku kepentingan) sudah menerjunkan petugas untuk mengantisipasi Karhutla. Selain dibantu TNI – Polri, BPBD, Manggala Agni juga dibantu unit pemadam swasta.

 

Exit mobile version