Site icon Kantor Berita Kalimantan

KPU Banjar Gelar Doa Bersama Untuk Pilkada 2024 yang Damai dan Kondusif

KPU Banjar Gelar Doa Bersama Untuk Pilkada 2024 yang Damai dan Kondusif. (Foto : Rizal)

KBK.News, MARTAPURA – Saat masa tenang Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar menggelar do’a bersama untuk kelancaran Pilkada serentak 2024, Senin (25/11/2024) malam.

Doa bersama tersebut mengusung tema menyongsong pilkada damai yang harmonis dan demokratis di gelar di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Alun Alun Ratu Zalecha Martapura dengan mendatangkan Nada Sikkah dan juga Habib Geys bin Abdurahman Assegaf.

“Alhamdulillah kita KPU Kabupaten Banjar telah melaksanakan do’a bersama menyongsong pilkada yang harmonis dan demokratis di Kabupaten Banjar ini, dan Alhamdulillah sudah terlaksana pada malam hari ini,” ujar Ketua KPU Kabupaten Banjar, Abdul Muthalib (Aziz).

Dalam kegiatan tersebut, terdapat masih banyak kursi penonton yang kosong. Aziz menjelaskan bahwa hal tersebut terjadi karena banyak rekan-rekan jajaran KPU yang sibuk pergeseran logistik.

“Karena dan kebetulan malam ini juga di daerah mereka ada yang hujan, sehingga mereka maupun masyarakat mengira di Martapura juga hujan,” bebernya.

Pada doa bersama ini KPU Kabupaten Banjar juga mengundang Forkopimda, Forkopimcam, jajaran KPU Kabupaten Banjar baik tingkat PPK dan juga PPS dengan jumlah 1000 orang.

“Dengan doa bersama ini, kita berharap mudah-mudahan pilkada di Kabupaten Banjar ini aman, damai dan kondusif,” pungkasnya.

Exit mobile version