Kantor Berita Kalimantan

KPU HSS Kekurangan Surat Suara Untuk Pencoblosan Ulang

KBK- Kandangan : KPU Hulu Sungai Selatan (HSS) masih kekurangan untuk ketersediaan surat suara untuk pencoblosan ulang. Hal ini sebagai antisipasi, jika terjadi pencoblosan ulang.

Pada setial Pilkada surat suara menjadi hal yang sangat penting diperhatikan ketersediaannya. Hal ini juga dilakukan KPU HSS di Kandangan, Kalimantan Selatan pada Pilkada 2018. Ketua KPU HSS Muhammad Imron mengatakan, surat suara sesuai jumlah DPT(Daftar Pemilih Tetap) telah diterima oleh KPU setempat dan telah disortir, serta dilakukan pelipatan. Sebanyak 167.647 surat suara ditambah 2,5 persen cadangan sudah berada di KPU HSS.

“Kini yang belum cukup adalah surat suara,jika terjadi pemilihan ulang. Dari 2000 yang diperlukan, kini baru tersedia sebanyak 1600, sehingga kami harus menambahnya agar cukup,” pungkas Imron

Editor :
Penulis :

Exit mobile version