Site icon Kantor Berita Kalimantan

Masyarakat Kalsel Tahu Siapa Yang ‘Arogan’ Di Pilgub Kalsel

TextToPhotos 1593774746884

TextToPhotos 1593774746884

Pernyataan Ketua Tim Pemenangan BirinMU, Rifqinizamy Karsayuda yang menyebutkan jangan pertontonkan arogansi berkedok penegakan hukum menuai balasan dari Tim Hukum Haji Denny – Haji Difri, Kamis (5/11/2020).

Seperti dikutip dari apahabar.com Tim Pemenangan Paslon Gubernur Kalsel Nomor Urut 1 , H Sahbirin Noor – Muhidin (BirinMU), Rifqinizamy Karsayuda melontarkan pernyataan pedas.

“Jangan mempertontonkan arogansi berkedok ‘penegakan hukum’ dengan berbagai tuduhan yang tak memiliki bukti kuat dan cenderung berniat menyebar kebencian serta perpecahan di Banua kita tercinta,” ucapnya, seperti di kutip dari apahabar.com, Rabu (4/11/2020).

Karuan saja tudingan terhadap Paslon Haji Denny Indrayana – Haji Difriadi  menuai balasan dari Tim Hukum H2D, Jurkani. Menurut Jurkani, Prof Denny Indrayana tidak perlu menanggapi tudingan miring dan tidak mencerminkan seorang intelektual yang cerdas dan terkesan asal bicara saja.

“Prof Denny Indrayana tidak mau berdebat dengan Rifqy, karena bukan levelnya, dan Prof Denny Indrayana lebih baik berdebat dengan dengan Calon Gubernur Kalsel,” jelasnya, Rabu (4/11/2020).

Sedangkan Tim Hukum H2D bersama Bambang Widjajanto, ungkap Jurkani lebih fokus dengan langkah hukum yang dijamin oleh undang-undang. Seorang yang berpendidikan, apalagi dengan strata yang sah dan benar,  jelas Jurkani, pasti mengerti pentingnya perlindungan dan penegakan hukum, yakni untuk menciptakan tatanan masyarakat yang adil, damai yang sejahtera tanpa adanya pelanggaran HAM dan pelanggaran hukum.

“Jadi, kalau orang yang tidak mengerti hukum, maka malah memutar balikannya untuk melindungi para pelanggar hukum dengan menyalahkan pencari keadilan. Menghambat penegakan hukum dengan berbagai cara termasuk dengan kekuasaan itulah yang arogan, dan masyarakat sudah cerdas dan tahu yang mana arogan dan tidak. Jangan mangoyang tongkat kalo dahi saurang,” pungkas Jurkani.

Cagub Kalsel Denny Indrayana Bawa Alat Bukti Dugaan Pidana Pemilu Ke Bawaslu

Exit mobile version