Site icon Kantor Berita Kalimantan

Menuju Merdeka Sinyal, Pemkab Banjar Bangun 30 BTS

Pembangunan BTS Di Kabupaten Banjar.

MARTAPURA – Mengurangi wilayah di Kabupaten Banjar yang masih belum terjangkau sinyal (blank spot) Pemkab Banjar Tahun 2022 ini akan bangun 30 BTS di sejumlah desa.

Pembangunan base transmiter system (BTS) di Kabupaten Banjar tersebut merupakan bantuan dari Kementerian Kominfo.

Terkait dengan pembangunan BTS di Kabupaten Banjar ini, Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Banjar HM Aidil Basith mengatakan, hal tersebut sesuai arahan Bupati H Saidi Mansyur. Terutama untuk menjadikan Kabupaten Banjar yang Merdeka Sinyal pada Tahun 2024, Kamis (9/6/2022).

Menurut Basih, Bupati Banjar H Saidi Mansyur menginginkan tak ada lagi desa di Kabupaten Banjar yang tidak terlayani sinyal internet (blank spot). Bantuan diberikan Kementerian Kominfo untuk pembangunan 30 BTS di Kabupaten Banjar.

“Alhamdulillah pada tahun ini kita mendapat bantuan 30 BTS dan kita akan mengajukan tambahan lagi untuk 22 BTS,” jelasnya.

Exit mobile version