BANJARMASIN – Puluhan ribu Jamaah dari wilayah Kalimantan Selatan, maupun luar pulau Kalimantan, hadiri Peringatan Haul Ke-3 KH Ahmad Zuhdiannor (Guru Zuhdi), di Masjid Jami Sungai Jingah Kamis (30/3/2023) malam.
Haul tersebut dipimpin oleh Adik Kandung dari Alm Guru Zuhdi, yakni Muhammad As’ad (Guru As’ad), yang dimulai dengan Salat Tarawih berjamaah, zikir, pembacaan Maulid Habsyi, dan tahlil.
Ruas jalan Mesjid Jami, dan Jalan Sulawesi terisi penuh oleh jamaah haul. Terpantau jamaah mulai memadati ruas jalan sejak sore hari di area kubah dan Mesjid Jami Surgi Mufti, Sungai Jingah.
Peringatan haul tersebut sempat diguyur hujan, namun hujan yang mengguyur wilayah Banjarmasin dan sekitarnya tidak mengurangi antusias jamaah untuk turut berhadir pada peringatan haul ke-3 Guru Zuhdi.
” Saat kondisi hujan tadi, ada sebagian jamaah yang berteduh, namun ada juga jamaah yang bertahan di guyur hujan,” ujar Dayat Rezeki, jamaah asal Kota Banjarmasin.
Dayat mengaku sangat antusias dalam mengikuti peringatan haul tersebut. Dirinya mengatakan Alm Guru Zuhdi merupakan tokoh ulama kharismatik teladan yang sangat dirindukannya.
” Tentunya bukan hanya saya saja yang merindukan beliau, namun semua jamaah yang berhadir disini pasti rindu dengan nasehat, ceramah, dan syair beliau,” pungkasnya.