KBK.NEWS, PALEMBANG – Hasil Pemilihan Umum Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) dari arena Kongres XII Aliansi Jurnalis Independen Indonesia periode 2024-2027 terpilih Pasangan Nani Afrida dan Bayu Wardhana, Minggu (5/5/2024).
Pemilihan Umum (Pemilu) Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal AJI Indonesia telah digelar di arena Kongres XII AJI Indonesia di Kota Palembang, Sumatera Selatan. Setelah pemungutan suara digelar Pasangan Nani Afrida dan Bayu Wardhana berhasil meraih suara terbanyak.
Pasangan Nomor Urut 1 Nani Afrida – Bayu Wardhana menang telak atas 3 pasangan calon lainnya, yakni nomor urut 2 Aloysius Budi Kurniawan dan Iman D Nugroho (42 suara elektoral), pasangan nomor urut 3 Ika Ningtyas dan Laban Abraham Laisila (48 suara elektoral), dan pasangan nomor urut 4 Edy Can dan Asep Saefullah (37 suara elektoral).
Terdata ada sebanyak 1.568 Daftar Pemilih Tetap (DPT) dari 40 AJI kota dari seluruh Indonesia, namun yang menggunakan hak pilih hanya 1.213.
Dari hasil Pemilu AJI Indonesia ini, maka Nani Afrida dan Bayu Wardhana akan mengisi posisi sebagai Ketua Umum dan Sekjen AJI Indonesia menggantikan Sasmito dan Ika Ningtyas.