Partai Nasdem mendukung sikap tegas Menteri BUMN Erick Thohir yang memecat Dirut Garuda Indonesia Ari Akshara. Hal ini disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali disela kegiatan Silaturahmi dan Konsolidasi Partai Nasdem di Banjarmasin (8/12/2019).
Aset negara di PT Garuda Indonesia itu puluhan triliun dan kepercayaan publik terhadap perusahaan plat merah ini harus dijaga. Dalam kasus penyelundupan motor Harley Davidson melalui pesawat Garuda Indonesia dan melibatkan Dirutnya Ari Akshara harus dituntaskan.
Ahmad Ali menegaskan, pemecatan Dirut Garuda oleh Menteri BUMN Erick Thohir sudah tepat. Untuk itu juga harus ada sanksi terhadap semua orang yang diduga turut terlibat dalam penyelundupan Harley Davidson melalui pesawat Garuda Indonesia.
“Semua yang diduga terlibat dalam kasus ini harus diperiksa. Momentun ini harus digunakan untuk membersihkan BUMN yang bermasalah dan terus merugi,” ujarnya, Sabtu malam(7/12/2019)
Wakil Ketua Umum Partai Nasdem ini kembali mengingatkan kepada pemerintah untuk menjaga kepercayaan publik atas semua aset di sejumlah BUMN.
“Aset negara di BUMN PT Garuda Indonesia itu puluhan triliun dan harus dijaga agar tetap mendapat kepercayaan publik,” pungkasnya.