Kantor Berita Kalimantan

Paslon Bupati Banjar H Rusli – Guru Fadhlan Resmi Diusung PAN

Pasangan Calon (Paslon) Bupati Banjar H Rusli yang berpasangan dengan KH Muhammad Fadhlan Asy’ari atau Guru Fadhlan resmi diusung DPP PAN, Kamis (27/8/2020).

Pasangan Bakal Calon Bupati Banjar H Rusli – Guru Fadhlan (RF) terima SK bukti dukungan dari DPP PAN. Pemyerahan dilakukan secara langsung oleh Ketua DPW Partai Amanat Nasional Kalsel, H Muhiddin.

H Rusli yang didampingi langsung Guru Fadhlan seusai menerima SK atau Formulir B1KWK mengatakan, Ia bersama Guru Fadhlan mengucapkan terima kasih kepada DPP PAN. Sebab, telah memberikan kepercayaan kepada dirinya dan pasangannya untuk maju di Pilbup Banjar 2020.

“Alhamdulillah, DPP PAN telah memberikan kepercayaan kepada kami di Pilbup Banjar 2020 ini. Semua ini tidak terlepas dari kepercayaan masyarakat di Kabupaten Banjar kepada kami, dan Insya Allah siap untuk maju dan menjalankan amanah lebih baik,” jelasnya, Kamis (27/8/2020).

Mantan Ketua DPRD Banjar ini juga mengungkapkan, bahwa setelah menerima SK atau Formulir dari DPP PAN, maka akan dilanjutkan SK partai pengusung lainnya. SK resmi dari partai pengusung tersebut, kata H Rusli sangat penting sebagai salah satu syarat untuk maju dan mendaftarkan diri ke KPU Kabupaten Banjar.

“Iya, SK bukti dukungan partai politik sangat penting, sebab itu salah satu syarat utama untuk maju melalui jalur parpol,” jelas H Rusli yang kini juga masih menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Banjar.

Untuk Pilbup Kabupaten Banjar 2020 diprediksi akan diikuti tiga pasangan calon (Paslon). Pasangan tersebut, yakni H Rusli – Guru Fadhlan dari jalur parpol, H Saidi Mansyur – Habib Idrus dari jalur parpol. Kemudian satu lagi Pasangan Andin – Guru Oton dari jalur perseorangan.

Pasangan H Rusli – Guru Fadhlan akan diusung Partai Golkar, PDIP, PPP, PKS, PAN, dan Partai Gerindra. Sedangkan Pasangan H Saidi Mansyur – Habib Idrus akan didukung Partai Nasdem, Demokrat dan PKB.

Maju di jalur parpol di Pilbup Banjar, pasangan calon diwajibkan mendapatkan 9 kursi parpol di DPRD Kabupaten Banjar.

 

Exit mobile version