Pemkab Banjar bersama TNI – Polri Gelar Bakti sosial peduli Covid-19 serentak dengan membagikan paket bantuan sembako untuk masyarakat terdampak pandemi Covid-19, Kamis (23/7/2020).
Bupati Banjar KH Khalilurrahman dan Forkopimda Kabupaten Banjar melepas langsung secara resmi kegiatan Baksos serentak Satgas Covid 19 Kabupaten Banjar. Kegiatan yang digelar di halaman rumah dinas Bupati Banjar ini tidak melupakan protokol kesehatan.
Kegiatan ini juga sekaligus menyambut kunjungan kerja Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal idham Azis yang diwakili oleh Irwasum Polri Komjen Polisi Agung Budi Maryoto di Provinsi Kalimantan selatan. Pada kesempatan Panglima TNI melaksanakan Video Converence (Vicon) dan memberikan arahan kepada seluruh kepala daerah di Kalimantan Selatan.
Bupati Banjar KH Khalilurrahman selaku ketua gugus tugas percepatan covid 19 Kabupaten Banjar, didampingi ,Kapolres Banjar AKBP Andri Koko Prabowo dan jajaran Forkopimda mengikuti Vicon ini dari Command Center Barokah, Martapura.
Seusai mengikuti vicon dengan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Bupati Banjar H Khalilurrahman bersama Tim Gugus Tugas Covid-19 melepas langsung kegiatan bakti sosial serentak. Setelah dilepas Bupati Banjar, Tim Satgas Covid-19 bergerak langsung membagikan paket bantuan sembako bagi masyarakat terdampak pandemi Covid-19.
Foto : THL
[penci_related_posts title=”Berita Menarik Lainnya Klik Saja Dibawah Ini” number=”6″ style=”grid” align=”none” displayby=”recent_posts” orderby=”random”]