Site icon Kantor Berita Kalimantan

Pemko Banjarbaru Terima Dana CSR dari PT AM Intan Banjar

Pemko Banjarbaru Terima Dana CSR dari PT AM Intan Banjar. (Foto : Humas Pemko Banjarbaru)

KBK.News, BANJARBARU – PT Air Minum Intan Banjar (Perseroda) menyerahkan dana bantuan sosial kemasyarakatan (CSR) kepada Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru, Jumat (15/3/2024).

Penyerahan Dana CSR tersebut, dilakukan Direktur Umum PT Air Minum Intan Banjar Abdullah Saraji dan diterima secara simbolis oleh Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Said Abdullah, bertempat di Ruang Tamu Sekretaris Daerah Banjarbaru.

Bantuan dana Corporate Social Responsibility (CSR) yang diserahkan oleh PT Air Minum Intan Banjar kepada Pemerintah Kota Banjarbaru sebesar Rp8.000.000.

Said Abdullah menjelaskan bantuan CSR dari PTAM Intan Banjar ini akan digunakan oleh Pemerintah Kota Banjarbaru untuk pengadaan pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU).

“Kami berterima kasih atas bantuan dana CSR yang diserahkan PTAM Intan Banjar, dananya digunakan untuk peningkatan fasilitas umum, sehingga bisa dinikmati masyarakat,” ujarnya.

Menurutnya, bantuan itu sangat berarti karena manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat dan ia berharap PT Air Minum Intan Banjar semakin maju dan berkembang di masa mendatang.

“Bantuan dana CSR yang diserahkan PTAM Intan Banjar ini akan digunakan maksimal untuk kepentingan masyarakat dan kami berharap perusahaan lebih maju dan berkembang,” pungkasnya.

Exit mobile version