Kantor Berita Kalimantan

Pemkot Banjarbaru Bersikap Tegas, Pemkab Banjar Ditunggu Sikapnya Atas Kenaikan Tarif Beban PTAM Intan Banjar

Ketua DPRD Banjar H Muhammad Rofiqi.

MARTAPURA – Pemkot Banjarbaru meminta PTAM Intan Banjar membatalkan kenaikan tarif beban tetap yang baru dan Ketua DPRD Banjar H Muhammad Rofiqi menunggu sikap Pemkab Banjar, Sabtu (10/9/2022).

Ketua DPRD Banjar Muhammad Rofiqi apresiasi langkah Wali Kota Banjarbaru yang meminta agar PTAM Intan Banjar membatalkan kenaikan tarif beban tetap yang baru. Apalagi alasannya untuk melindungi warga Kota Banjarbaru yang mengeluhkan adanya kenaikan tersebut, terlebih warganya belum pulih sepenuhnya akibat dampak dari pandemi Covid-19.

Surat Wali Kota Banjarbaru
Sikap Pemkot Banjarbaru melalui Surat Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin Untuk Direktur PTAM Intan Banjar.

Keluhan adanya kenaikan tarif beban tetap yang menyasar kepada pemakai air dibawah 10 meter kubik, beber Rofiqi, tidak hanya warga Kota Banjarbaru, tetapi juga warga Kabupaten Banjar. Hal itu ia ketahui dari laporan masyarakat dan kemarin aksi unjuk rasa para mahasiswa ke DPRD Banjar juga terkait kenaikan tarif air minum dari PT Air Minum (PTAM) Intan Banjar.

“Kepekaan terhadap kesulitan masyarakat mestinya dimiliki setiap orang pemimpin. Kita berharap Pemkab Banjar yang katanya sebagai pemegang saham mayoritas juga punya kepekaan dan empati kepada masyarakat yang kini lagi kesulitan akibat naiknya BBM, gas LPG 3 Kg dan komoditas lainnya. Saya kira akan lebih bijak, jika kenaikan tarif beban tetap itu ditinjau kembali,” tegas politisi muda Partai Gerindra ini melalui sambungan telepon.

Tugas pemimpin itu, beber Rofiqi, adalah melayani masyarakat bukan membebani masyarakat. Karena itu dengan adanya keluhan masyarakat, maka akan terlihat sikap seorang pemimpin.

“Kita menunggu sikap Pemkab Banjar selaku pemegang saham mayoritas di PTAM Intan Banjar atas kenaikan tarif beban tetap baru. Apakah akan melakukan langkah berani dan cepat seperti Pemkot Banjarbaru atau justru sebaliknya,” pungkas Ketua DPRD Banjar Muhammad Rofiqi.

 

Exit mobile version