Kantor Berita Kalimantan

Pesona Alam Puncak Bukit Mandiangin

Martapura – Keindahan Pesona Alam Puncak Bukit Mandiangin,Tahura Sultan Adam , menjadi lokasi wisata alam pilihan utama bagi mereka yang merindukan pemandangan alam yang asri di Kalimantan Selatan (21/02/2018).

Pesona wisata Tahura Sultan Adam semakin luar biasa. Bagaimana tidak, dengan lokasi yang sangat strategis karena hanya ditempuh selama 20 menit dari Banjarbaru. Dengan jarak tempuh tersebut,maka akan lebih mudah bagi wisatawan untuk mengobati kerinduan para wisatawan untuk “menyatu” dengan alam.

Salah satunya yang sangat digandrungi para pencinta alam akhir akhir ini, yaitu Puncak Bukit Besar Mandiangin Camping Ground. Lokasi ini berada di l Latitude: -3.5195343 dan Longitude: 114.9500746 dengan ketinggian kurang lebih 600 mdl. Pengunjung wisatawan pencinta alam akan dimanjakan dengan keberadaan dua buah shelter yang diperuntukkan bagi para pengunjung beristirahat dan bersantai, sambil menikmati indahnya pemandangan dari puncak bukit besar. Selain itu juga tersedia areal camping ground yang cukup luas, sehingga para pengunjung yang ingin bermalam dipuncak dapat mendirikan tenda, dikiri kanan jalur yang ada.

Dari puncak inilah pemandangan yang sangat indah dengan terlihat hijaunya pepohonan rindang, dan disisi lain terlihat hamparan perbukitan dibawahnya. Disamping itu dari puncak Bukit Besar ini juga terlihat danau Riam Kanan dan Danau Mandin Kapau.

Suasana saat matahari terbit di pagi hari (sunrise) merupakan pemandangan yang sangat istimewa, sebab akan terlihat pemandangan yang sangat menakjubkan, karena indahnya cahaya matahari akan berpadu dengan hamparan awan putih diantara gunung dan lembah . Kondisi ini serasa berada di negeri diatas awan. Keindahan yang memukau ini sekaligus menggambarkan keagungan dari Maha Karya Tuhan Yang Maha Esa dengan Pesona Alam yang luarbiasa di Tahura Sultan Adam.

Rilis
Photo Istemewa
#AYOBERWISATAKETAHURASULTANADAM

Exit mobile version