Kantor Berita Kalimantan

PKL Yang Nekat Berjualan di Kawasan Haul ke-19 Guru Sekumpul Akan Ditertibkan

PKL di kawasan sekumpul. (Foto : Rizal)

KBK.News, MARTAPURA – Pedagang kaki lima (PKL) yang ditemukan berjualan di kawasan pelaksanaan haul ke-19 Abah Guru Sekumpul, bakal di titertibkan oleh petugas, Sabtu (13/1/2024).

Penindakan PKL tersebut, berdasarkan dengan surat edaran Nomor 100.2/009/KS/I/2024 yang dikeluarkan oleh Lurah Sekumpul, pada 11 Januari 2024.

Surat edaran tersebut juga disampaikan kepada pihak terkait, termasuk Bupati Banjar, Kapolres Banjar, Kasat Pol PP Banjar, Kadishub Banjar, Posko Induk Sekumpul, serta Forum RT dan RW di lingkungan Kelurahan Sekumpul, Martapura, Kabupaten Banjar.

Surat imbauan dari Lurah Sekumpul. (Foto : Kelurahan Sekumpul)

Gusti Marhusin, selaku Lurah Sekumpul, mrngatakan surat edaran tersebut melarang berjualan di sepanjang kawasan Sekumpul, terutama pada ruas titik vital yang telah ditentukan.

“Kegiatan perdagangan tidak boleh mengganggu arus lalu lintas hak pejalan, Kami berharap agar masyarakat saling menjaga, dan tidak ada PKL atau dagangan yang menghambat pejalan kaki,” ujarnya, Sabtu (13/1/2024).

 

Surat edaran ini juga berhubungan dengan pelaksanaan haul tahun sebelumnya, di mana banyak sampah makanan dan minuman menumpuk di berbagai tempat. Marhusin menegaskan sikap tegas kelurahan terkait hal ini.

“Ada beberapa poin penting dalam aturan tersebut, termasuk larangan berdagang di beberapa titik, seperti Kompleks Ar Raudhah, Jalan Sekumpul, Pendidikan, dan bantaran irigasi,” sebutnya.

Selain itu, warga yang tinggal di gang juga dilarang membuka lapak dagangan di kawasan Jalan Sekumpul dan Pendidikan.

“Larangan juga berlaku untuk PKL yang berjualan di halaman rumah karena dapat mengganggu arus lalu lintas dan pejalan kaki,” tambahnya.

Ia menekankan bahwa pihaknya bersama instansi tetkait akan menindak tegas pedagang yang melanggar aturan di kawasan Sekumpul dan sekitarnya.

“Tim dari Satpol PP Kabupaten Banjar akan melakukan tindakan jika ditemui pelanggaran,” tutupnya.

Exit mobile version