Kantor Berita Kalimantan

Polres Banjar Gelar Operasi Pasar Minyak Goreng Di Pos Polisi Pasar Batuah

MARTAPURA – Polres Banjar gelar operasi pasar minyak goreng murah di Pos Polisi  Martapura dan ratusan emak – emak antri dengan tertib, Rabu (16/3/2022). 

Operasi Pasar Murah minyak goreng yang digelar di samping Masjid Agung Al Karomah Martapura. Kegiatan ini diserbu ratusan emak-emak dan masyarakat Kabupaten Banjar dengan antusias. 

Operasi Pasar Minyak Goreng Di Pos Polisi Pasar Batuah Martapura.

Untuk operasi pasar ini Polres Banjar bekerjasama dengan Disperindag Banjar, Dinkes Kabupaten Banjar, PD Pasar Bautung Batuah, dan RS Mutiara Bunda Martapura. 

Ada total 2000 liter minyak goreng yang tersedia di jual dengan harga per liter nya Rp 14 ribu dalam operasi pasar minyak goreng ini. Pos Polisi yang berada di Pasar Batuah atau di samping Masjid Agung Al Karomah Martapura, Rabu (16/3/2022) Pagi

Persyaratan khusus bagi masyarakat yang ingin membeli minyak goreng diwajibkan untuk menunjukan kartu sertifikat vaksin.

Kapolres Banjar AKBP Doni Hadi Santoso, melalui Kabaq Ops Kompol Abdul Mufid, mengungkapkan, kegiatan Operasi Pasar Minyak Goreng ini digelar selama satu hari saja.

“Hari ini kita telah menyediakan minyak goreng sebanyak 2000 liter dengan harga 14 ribu per liter nya,”bebernya, Rabu (16/3/2022). 

Kompol Mufid menambahkan, bagi warga yang sudah divaksin bisa dengan menunjukan bukti vaksin. Sedangkan bagi yang belum divaksin, pihak nya juga sudah menyediakan tempat untk melakukan vaksinasi dit

“Pada operasi pasar hari ini Pembelian akan kita batasi, 1 orang maksimal membeli 2 liter minyak goreng,” pungkasnya.

Exit mobile version