Site icon Kantor Berita Kalimantan

Prabowo Subianto Bertemu Dengan Duta Besar Rusia

KBK.NEWS JAKARTA – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Federasi Rusia untuk Indonesia, Sergei Gennadievich Tolchenov, di Kantor Kementerian Pertahanan Jakarta.

Kemenhan dalam keterangan tertulisnya, Selasa (10/9/2024), dijelaskan bahwa kunjungan ini menjadi tonggak penting dalam upaya memperkuat hubungan bilateral antara kedua negara, khususnya di bidang pertahanan dan keamanan.

Dalam sambutannya, Menhan Prabowo mengucapkan terima kasih kepada Dubes Tolchenov atas kunjungannya dan mengapresiasi kehadirannya sebagai Duta Besar Federasi Rusia yang baru.

“Saya sangat menghargai waktu yang telah diluangkan oleh Sergei Gennadievich Tolchenov untuk melakukan kunjungan kehormatan ini. Selamat atas penunjukan Anda sebagai Duta Besar Federasi Rusia untuk Indonesia,” kata Menhan Prabowo.

Pertemuan ini juga memberikan kesempatan bagi Menhan Prabowo untuk menegaskan komitmennya dalam memperdalam kerja sama pertahanan antara Indonesia dan Rusia.

“Saya berharap, melalui kerjasama yang lebih erat, kita dapat bersama-sama menghadapi tantangan keamanan global dan berkontribusi pada perdamaian serta kesejahteraan dunia,” tambahnya.

Dalam dialog yang produktif, kedua pihak membahas berbagai isu strategis dan tantangan keamanan yang dihadapi oleh kedua negara. Penekanan khusus diberikan pada penguatan kapasitas pertahanan serta peningkatan kolaborasi dalam bidang teknologi dan intelijen.

Kunjungan ini diharapkan dapat mempererat hubungan Indonesia dan Rusia, serta membuka peluang baru untuk kerjasama yang lebih solid di masa depan.

Keduanya berkomitmen untuk terus berkolaborasi demi mencapai tujuan bersama dalam menjaga stabilitas dan keamanan global.

Sumber : infopublik.id

 

Exit mobile version