Kantor Berita Kalimantan

Puluhan Ribu Jamaah Hadiri RMA Bersholawat Bersama Gus Azmi

Puluhan ribu jamaah padati Ponpes RMA, di Jalan Guntung Manggis Banjarbaru. (Foto : Rizal)

BANJARBARU – Pondok Pesantren (Ponpes) Raudlatul Muta’allimin An-Nadhliyah (RMA) mengadakan kegiatan bersholawat bersama Gus Azmi dan Habib Mustofa Al Hadar, di Halaman Ponpes RMA, Jalan Guntung Manggis, Kota Banjarbaru, Rabu (7/6/2023) malam.

Terpantau, puluhan ribu jamaah dari berbagai wilayah Banjarbaru dan sekitarnya antusias memadati Ponpes RMA, terlebih dalam acara tersebut, kedatangan Gus Azmi dari Jawa Timur, Cak Fandy Mojokerto, dan Habib Mustofa (Martapura) menjadi daya tarik kuat kedatangan jamaah.

Selain itu, turut berhadir juga KH Muhari (Gus Muha) pimpinan Ponpes RMA, Habib Abdullah Sahab, Habib Abdullah Alkaff, Guru Supian Al Banjari, Guru Ahmad Mubarok, Ustadz Hasanudin, dan Guru Irsyad Al Hub.

1686105114716-picsay
Para undangan RMA Bersholawat (Foto : Rizal)

Kehadiran dari pemadihin Banua yakni John Tralala Junior, yang menjadi MC dari RMA Bersholawat membuat suasana acara semakin meriah.

” Alhamdulillah RMA bersholawat hari ini berjalan dengan lancar, didukung dengan cuaca yang cerah, dan saya tidak menyangka bahwa jamaah akan membludak seperti ini, karena agenda bersholawat bersama Gus Azmi tidak hanya dilakukan disini, namun juga di Banjarmasin,” ujar Pemimpin Ponpes RMA KH Muhari.

Dengan RMA Bersholawat ini, Muhari berharap dapat lebih mengenalkan Ponpes RMA ke masyarakat luas, dan bisa mempercayakan anak atau keluarga untuk bisa mondok di Ponpes RMA.

” Dan juga menambah kecintaan para donatur untuk bisa berbagi untuk anak-anak yang tidak mampu,” sebutnya.

Dalam acara tersebut, lanjut Muhari, juga mengundi pemenang hadiah umroh ke Tanah Suci Mekkah dari Ameera Mekkah grup untuk 1 orang yang berinfaq Rp 20.000 untuk Ponpes RMA .

” Serta tadi ada acara lelang, yang mana acara tersebut bisa menjadi ladang amal untuk jamaah selain berdzikir dan bersholawat, untuk pembangunan Pondok RMA,” pungkasnya.

Exit mobile version