Antisipasi kecurangan Tim Hukum H2D beserta para saksi dan relawan kawal ketat dan siap tangkap siapapun oknum yang melakukan kejahatan kecurangan di Pilgub Kalsel , Kamis (10/12/2020).
Tim Hukum Calon Gubernur (Cagub) Kalsel Haji Denny Indrayana – Haji Difri (H2D) lakukan upaya pencegahan atau antisipasi kecurangan pasca penghitungan suara. Tim Hukum H2D, Jurkani mengatakan, bahwa Calon Gubernur Kalsel Denny Indrayana punya data tentang kemenangan yang diraih, tetapi tidak klaim kemenangan.
Jurkani menyatakan, bahwa Paslon Gubernur Kalsel Haji Denny – Haji Difri versi hitung cepat unggul tipis dibanding rivalnya. Untuk menjaga kemenangan yang telah diraih, maka seluruh Relawan H2D, para saksi terus akan mengawal ketat proses selanjutnya.
“Tanpa dikomando seluruh Relawan H2D mengawal surat suara dan C1, bahkan mereka menginap di sekitar ditempatkannya surat suara di kecamatan-kecamatan. Ini langkah antisipasi terjadinya kecurangan yang tercium bau busuknya,” tegas pria yang bergelar Wiro Sableng ini, Kamis (10/12/2020).
Tim Hukum H2D, jelas Jurkani terus memantau perkembangan yang terjadi dan termasuk pergerakan oknum-oknum yang dapat merugikan Paslon Haji Denny – Haji Difri. Selain itu, ungkapnya, kemenangan H2D di 9 kabupaten/kota di Kalsel terus pihaknya kawal bersama seluruh relawan.
“Kepada masyarakat Kalsel kami ucapkan terima kasih atas dukungannya kepada Paslon Haji Denny – Haji Difri. Kepada seluruh Relawan H2D, mari kita bersatu mengawal perolehan suara agar tidak dicurangi oleh oknum – oknum tidak bertanggung jawab,” pungkas mantan perwira penyidik di Polda Kalsel ini.