KBK.NEWS, BANJARMASIN – Rifqinizamy Karsayuda, Anggota DPR RI dari Dapil II Kalsel menyatakan ia lebih memilih maju sebagai Calon Gubernur Kalsel dibanding Caleg Pemilu 2024 mendatang, Jumat (11/8/2023).
Rifqinizamy Karsayuda legislator dari Fraksi PDIP DPR RI menjadi pembicara kunci (keynote speaker) di kegiatan Penghubung Komisi Yudisial Wilayah Kalimantan Selatan di Banjarmasin.
Seusai kegiatan tersebut Rifqinizamy Karsayuda saat dicegat dan ditanya wartawan akan maju sebagai calon legislator DPR RI atau Calon Gubernur Kalsel di Pemilu 2024, ia menjawab maju sebagai calon gubernur.
” Calon gubernur,” jawab Rifqinizamy Karsayuda tegas, Jumat (11/8/2023).
Ketika ditanyakan lagi apakah pencalonannya melalui PDIP atau partai lainnya, Rifqi hanya menjawab lihat saja nanti.
” Lihat saja nanti, tergantung partai siapa,” ujar tokoh muda Kalsel yang juga Presidium MN KAHMI ini.
Rifqinizamy Karsayuda menjadi pembicara kunci pada Peringatan 18 Tahun Komisi Yudisial RI yang digelar Penghubung Komisi Yudisial Wilayah Kalimantan Selatan. Selain itu hadir juga sebagai pembicara Ketua Hakim Tinggi Pengadilan Agama Banjarmasin, Firdaus Muhammad Arwan, Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Banjarmasin, Bambang Kustopo, Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Banjarmasin, Sumartanto, dan Syaban Husin Mubarak, Koordinator Penghubung KY Wilayah Kalsel, sebagai moderator.
1 Komentar
Pingback: Rifqinizamy Karsayuda Lebih Memilih Maju Calon Gubernur Dibanding Caleg di Pemilu 2024 - RIFQI KARSAYUDA