Meski Ditinggal Guru Khalil mundur sebagai Bakal Calon Bupati Banjar, Bakal Calon Wakilnya H Said Abdullah tetap akan maju (22/6/2020).
H Said Abdullah atau Habib Abdullah Alkaf menyatakan akan tetap maju di Pemilihan Bupati (Pilbup) Banjar 2020 meski ditinggal H Khalilurrahman (Guru Khalil) yang mundur. Hal tersebut ditegaskan Said Abdullah kepada wartawan setelah beredarnya kabar pengunduran diri Bupati Banjar Petahana, H Khalilulrahman.
“Saya tetap akan maju di bursa Pilbup Banjar 2020 sebagai Bakal Calon Bupati dan tinggal memilih Bakal Calon Wakil Bupati yang akan mendampingi,” jelasnya, Senin (22/6/2020).
Said Abdullah yang kini masih menjabat sebagai Sekda Kota Banjarbaru ini belum bersedia menyampaikan partai politik apa yang akan mengusungnya di Pilbup Banjar 2020.
Pada hari ini Bupati Banjar Petahana H Khalilulrahman yang akrab disapa Guru Khalil mengumumkan, bahwa Ia mundur dari proses pencalonan di Pilbup Banjar 2020. Pengunduran diri Guru Khalil ini Ia sampaikan di rapat mingguan bersama para Kepala SKPD dan dibenarkan HM Aidil Basith, Kadis Kominfo Banjar.
“Bupati Banjar H Khalilurrahman menyampaikan, bahwa alasan pengunduran beliau, karena tidak mendapat izin keluarga. Selain itu juga beliau ingin lebih fokus bersama keluarga,” ucap HM Aidil Basith.
[penci_related_posts title=”Berita Menarik Lainnya Klik Saja Dibawah Ini” number=”6″ style=”grid” align=”none” displayby=”recent_posts” orderby=”random”]