MARTAPURA – Berhalangan, Fitri Salmiati (24) seorang bidan di Desa Lok Buntar tidak bisa berangkat rombongan hadiah umroh vaksin yang dilepas Bupati Banjar H Saidi Mansyur.
Fitri Salmiati menyambut positif pelepasan rombongan pemenang gebyar vaksin berhadiah umroh dan juara MTQ Nasional yang dilakukan Bupati Banjar H Saidi Mansyur. Namun, ia mengaku tidak dapat berangkat bersama rombongan pada Tanggal 3 Desember 2022, karena pada waktu bersamaan harus mengikuti tes Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
“Inggih, kemarin, sudah dikabari, tetapi ulun (saya) tidak bisa, karena Di waktu yang hampir bersamaan harus mengikuti tes PPPK. Selanjutnya diberikan solusi ikut rombongan partai (Nasdem) berangkatnya nanti sekitar Bulan Ramadan,” jelasnya, Senin (28/11/2022).
Terkait dengan keterangan Fitri Salmiah ini, Sekretaris DPW Partai Nasdem Kalsel H Akhmad Rozanie membenarkannya.
” Ya kami dapat informasi itu dan solusinya bidan Desa Lok Buntar tersebut akan kami diikutkan dengan rombongan umroh Partai Nasdem Kalsel,” ujarnya singkat melalui sambungan telepon.
Setelah sempat tertunda lama, tadi pagi Bupati Banjar H Saidi Mansyur melepas secara resmi rombongan yang dapat hadiah umroh dari Pemkab Banjar, Polres Banjar, dan Kodim 1006 Kabupaten Banjar, Senin (28/11/2022). Pelepasan terhadap rombongan berangkat umroh ini digelar di ruang kerja Bupati Banjar di Martapura.
Menurut Bupati Banjar para pemenang hadiah umrah vaksinasi Covid-19 sebanyak 6 orang, dan juara MTQ cabang hafalan Al quran 30 juz dan 5 juz 2 orang. Selain itu juga beberapa pengurus LPTQ yang ikut berangkat sebagai pendamping pada 3 Desember 2022.
” Hadiah umrah vaksinasi Covid-19 merupakan kolaborasi dari pemerintah daerah dengan Forkopimda dengan rincian pemda 3, Polres 2 dan Kodim 1 hadiah umrah,” jelas Saidi Mansyur yang juga Pembina Partai Nasdem Kabupaten Banjar ini.