Site icon Kantor Berita Kalimantan

Sebanyak 90 Relawan Andin Sofyanoor – Guru Oton Penuhi Kantor KPU Banjar

IMG 20200221 152426 01

IMG 20200221 152426 01

Guna Berikan Dukungan Totalitas, Sebanyak 90 Orang Relawan Andin Sofyanoor – Guru Oton Penuhi Kantor KPU Banjar Susun Bukti Syarat Maju Di Pilkada Kabupaten Banjar (21/2/2020).

Sejak kemarin (20/2/2020) sebanyak 20 orang Relawan Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Banjar Andin Sofyanoor – Guru Oton penuhi Kantor KPU Banjar. Kedatangan mereka ke kantor penyelenggara pemilu ini guna memberikan totalitas dukungan dengan menyusun bukti syarat dukungan bagi calon perseorangan.

Sekretaris Tim Relawan Andin Sofyanoor-Guru Oton, Denny Setiawan mengatakan, 90 orang relawan yang datang ke KPU Banjar bertugas membantu menyusun Formulir B1 KWK dan B1.1.KWK agar sesuai urutan.

“Disini para relawan menyusun ulang syarat bukti dukungan masyarakat kepada Pasangan Andin Sofyanoor-Guru Oton. Hal ini kami lakukan guna memudahkan KPU Banjar melakukan pemeriksaa yang sesuai dengan data yang diinput ke Silon,” jelasnya (21/2/2020).

Denny Setiawan mengungkapkan, sebanyak 90 orang relawan bekerja secara bergantian. Sebab, syarat bukti dukungan masyarakat untuk Pilkada Kabupaten Banjar jalur perseorangan sangat banyak, yakni 48 ribu fotokopi KTP berikut pernyataan dukungan.

“Kami optimis, malam ini penyusunan syarat bukti dukungan akan selesai dan sesuai dengan urutan di Silon ,” pungkasnya.

Exit mobile version