Jakarta – Forum Silaturahmi Keraton Nusantara (FSKN) memilih secara aklamasi Sultan Khairul Saleh untuk memimpin forum ini untuk masa bhakti 2018 – 2023. Sultan Banjar ini menggantikan Ketua Umum FSKN periode sebelumnya Sinuhun Tedjowulan.
Pemilihan Ketua Umum Forum Silaturahmi Keraton Nusantara (FSKN) pada hari ini digelar di Swiss Bell Hotel Jakarta dan berlangsung penuh khidmat . Sultan Khairul Saleh terpilih secara aklamasi dari para pemilik suara yang terdiri dari para sultam dan raja, datu,pelingdir, tumenggung, serta tetuha se-nusantara.
Setelah terpilih menjadi Ketua Umum FSKN, Sultan Khairul Saleh dalam sambutannya menyampaikan, tekadnya untuk memajukan budaya nusantara melalui organisasi ini bersama para raja dan sultan se- nusantara. Selain itu juga berusaha untuk merangkul semua pihak, termasuk yang punya perbedaan pandangan.
“Saya bersama para raja dan sultan yang tergabung dalam FSKN akan berusaha semaksimal mungkin untuk memajukan budaya nusantara.
Menurut Sultan Khairul Saleh, berdasarkan pendapat yang berkembang di forum, maka secara umum tampak para raja dan sultan nusantara berharap banyak dan memberikan kepercayaan agar ia sebagai ketua umum dapat membawa organisasi menjadi semakin ke depan, sehingga budaya Indonesia akan semakin kuat dan mampu menghadapi tantangan budaya luar, sekaligus memperkuat NKRI yang menjaga kebhinnekaan dan kemajemukan bangsa Indonesia.
Acara pemilihan Ketua Umum FSKN ini juga dihadiri oleh perwakilan raja sultan yg berasal dari Brunei Darussalam, Malaysia, Singapura, serta peninjau dari Thailand dan India. Kemudian juga Penasehat FSKN Mooryati Sodiebjo dan Sekjen FSKN Nanik dari Universitas Tarumanegara yang juga baru saja terpilih pada kegiatan hari ini.
Editor :
Penulis : Syahminan