Ternyata Ini Penyebab Duel Berdarah di Basirih, Diduga Buntut Konflik Lama soal Lahan Parkir

KBK News, BANJARMASIN–Warga di sekitar Jalan Lingkar Basirih atau Jalan Soebarjo, Kecamatan Banjarmasin Selatan, dikejutkan oleh peristiwa duel berdarah antara tiga pria, (bukan dua seperti berita sebelumnya,red) Senin (21/4/2025) pagi

Dalam video viral terlihat salah satu dari mereka ditemukan bersimbah darah, terduduk lemas di median jalan.

Korban terlihat mengenakan celana jins biru, kaus cokelat, dan jaket biru, tampak lemah dan bersandar di median.

Beberapa teman korban yang diduga bekerja sebagai penjaga parkir di SPBU tersebut terlihat sigap memberikan pertolongan awal.

Duel berdarah yang menghebohkan warga itu ternyata dipicu oleh konflik lama antar dua kelompok preman yang berebut lahan parkir truk tronton.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, pertikaian berdarah antara pria berinisial B dan K bukan semata-mata karena emosi sesaat.

Salah satu sumber menyebutkan bahwa keduanya sudah lama terlibat perseteruan terkait penguasaan lahan parkir yang dianggap “basah” karena kerap menjadi tempat mangkal kendaraan berat.

“Sudah lama mereka ribut, ini bukan sekali dua kali. Tapi kali ini parah, langsung main senjata,” ujar seorang warga yang enggan disebutkan namanya.

Pertikaian tersebut memuncak ketika B datang ke lokasi bersama adiknya sambil membawa senjata tajam.

Tanpa banyak bicara, B langsung menyerang K yang saat itu juga berada di lokasi.

Duel sengit tak terhindarkan, membuat warga sekitar panik dan memilih menjauh demi keselamatan.

Akibat perkelahian tersebut, K mengalami luka parah dan tergeletak bersimbah darah di tengah jalan.

Sementara B dilaporkan melarikan diri usai kejadian dan kini masih dalam pengejaran pihak kepolisian.

Kapolsek Banjarmasin Selatan Kompol Christugus Lirens melalui Kanit Reskrim Iptu Sudirno membenarkan bahwa motif awal adalah sengketa lahan parkir yang diduga melibatkan kelompok preman. “Kami masih mendalami kasus ini, termasuk memeriksa sejumlah saksi dan mengumpulkan bukti-bukti di lokasi,” tegasnya.

Polisi juga telah mengamankan barang bukti berupa senjata tajam yang diduga digunakan dalam duel tersebut.

About Post Author