Kantor Berita Kalimantan

Tiga Pilar Hulu Sungai Selatan Gelar Apel Besar Untuk Sukseskan Pilkada HSS 2018

KBK- Kandangan : Tiga pilar yang ada di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), yakni Babinkamtibmas, Babinsa dan Kepala Desa menyatakan siap menjaga dan mengamankan jalannya pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan 2018. Kesiapan tiga pilar untuk menjaga keamanan dan mensukseskan Pilkada HSS 2018 ini digelar dalam apel besar di Lapangan Lambung Mangkurat Kandangan, Senin (25/6/2018).

Pada apel besar ini bertindak selaku inspektur upacara (Irup) Dandim 1003/Kandangan Letkol Inf Suhardi Aji Sriwijayanto, dan dihadiri Pejabat Bupati HSS Dahnial Kifli, Ketua DPRD HSS Akhmad Fahmi, Kapolres HSS AKBP Rahmat Budi Handoko beserta para camat, lurah, kepala desa, Babinkamtibmas, Babinsa, unsur militer dan sipil lainnya.

Dalam sambutannya Inspektur Upacara Dandim 1003 Kandangan Letkol Inf Suhardi Aji Sriwijayanto menyampaikan tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban jelang pilkada serentak 2018, serta ini merupakan hal paling utama yang harus kita jaga bersama.

“Dengan sinergitas tiga pilar ini merupakan cara kita untuk menunjukan kepada masyarakat Kabupaten HSS bahwa TNI melalui kodim 1003/Kandangan dan Kepolisian RI melalui Polres HSS siap memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat khususnya jelang pelaksanaan Pilkada HSS 2018,” tegas Dandim.

Terpisah, Penjabat Bupati HSS Dahnial Kifli mengatakan, apel ini adalah sebuah momen yang sangat bagus dan sakral diiringi dengan niat baik segenap elemen di Kabupaten HSS untuk menciptakan pilkada HSS 2018 yang aman, tertib dan lancar.

“Pilkada HSS 2018 kita harapkan bisa sukses menghasilkan pemimpin terbaik sehingga bisa menambah kemajuan bagi daerah Bumi Antaludin,” tandasnya.

Editor :
Penulis :

Exit mobile version